Foto Bareng Depay, Sinyal Lukaku ke MU?

Foto Bareng Depay, Sinyal Lukaku ke MU?
Romelu Lukaku beri isyarat pindah klub? (c) AFP
Bola.net - Sebuah rumor yang disampaikan oleh The Sun menyatakan bila Manchester United tertarik untuk merekrut Romelu Lukaku. Usai dipermanenkan Everton, striker Belgia itu menghasilkan 20 gol di semua kompetisi musim lalu.

Tak lama berselang, Lukaku membuat kehebohan dengan memamerkan fotonya melalui Instagram bersama Memphis Depay. Depay adalah rekrutan pertama Louis van Gaal pada bursa transfer musim panas ini.

Di situ, Lukaku memberi penjelasan bahwa dia dan Depay sudah saling mengenal sejak berusia 12 tahun. Keduanya sering berhadapan dalam berbagai turnamen.

 

Know this guy since we we're 12 from the games we play against each other in tournaments.. Stay blessed young king @memphisdepay

A photo posted by Romelu Lukaku Bolingoli (@romelu.lukaku10) on


Jadi apakah ini menjadi sinyal kuat bahwa Lukaku akan pindah klub dan mewujudkan ambisinya bermain di Liga Champions? [initial]

 (inst/101/dct)