Fans Vietnam Kejar Bus Arsenal Sejauh 5 Kilometer

Fans Vietnam Kejar Bus Arsenal Sejauh 5 Kilometer
Arsenal Asia Tour 2013 (c) Arsenal.com
Bola.net - Kecintaan seorang fans terhadap klub kesayangannya seringkali harus dibuktikan dengan berbagai hal. Hal ini terjadi kepada seorang pendukung Arsenal asal Vietnam.

Skuad The Gunners yag memang sedang berada di negara Asia Tenggara tersebut tengah berada di bus dalam perjalanan menuju salah satu ikon wisata Vietnam, One Pillar Pagoda.

Di tengah perjalanan, ada seorang fans nekad yang rela mengejar bus tim sejauh lima kilometer hanya untuk bertemu secara langsung dengan anggota skuad di dalam bus.







Sang pemuda tersebut akhirnya diperbolehkan masuk bus. Kesempatan itu pun tak disia-siakan dengan berfoto bersama para pemain Meriam London. [initial]

  (afc/pra)