Fan Liverpool Ceritakan Kronologis Pencegahan Balotelli Hajar Smalling

Fan Liverpool Ceritakan Kronologis Pencegahan Balotelli Hajar Smalling
Mario Balotelli (c) AFP
Bola.net - Ditahannya striker Liverpool, Mario Balotelli oleh suporter Anfield saat hendak melabrak defender Manchester United, Chris Smalling menjadi salah satu insiden yang paling banyak dibicarakan dalam laga seru akhir pekan lalu. Pada pertandingan yang berkesudahan 2-1 untuk kemenangan MU tersebut, Balotelli memang sempat dipegangi oleh fans di pinggir lapangan saat terlibat cekcok dengan Smalling.

Salah seorang fans yang diketahui bernama Shaun Leatherbarrow tersebut menceritakan kronologis kejadiannya. Duduk tepat di baris terdepan Centenary Stand, ia merasa perlu menghentikan Balotelli untuk melakukan sesuatu yang bisa membuatnya mendapat kartu kuning kedua.

"Saya khawatir Mario akan dapat kartu merah. Saya melihat Smalling mendorongnya ke luar lapangan, sementara Mario berusaha menarik apapun yang bisa dia jangkau agar tidak terjatuh," ungkap Leatherbarrow seperti dilansir Liverpool Echo.

Shaun Leatherbarrow (berkacamata) menahan amarah Mario BalotelliShaun Leatherbarrow (berkacamata) menahan amarah Mario Balotelli

"Saya bisa melihat dari bahasa tubuh Mario, ia sudah siap berkelahi sementara saya tahu dia sudah mengantongi kartu kuning. Saya berkata, 'Tenang, biarkan saja.' dan Mario menjawab 'Oke, oke'."

Meski berhasil mencegah amarah Balotelli meledak, namun Leatherbarrow mengaku ia sempat kesulitan menahan tenaga kuat dari sang striker.

"Saya hanya bertinggi 5 ft 8 in, sementara Mario bertubuh sangat besar, saya kesulitan menahan tubuhnya agar tidak maju. Untung ada Peter, fan Liverpool di dekat saya yang membantu memegangi Mario. Peter adalah polisi yang kadang bertugas di Anfield pada hari pertandingan," imbuh Leatherbarrow sembari tersenyum.[initial]

  (le/mri)