Dybala Undang Bocah Pahlawan Kasus Pembajakan Bis di Milan ke Juventus

Dybala Undang Bocah Pahlawan Kasus Pembajakan Bis di Milan ke Juventus
Paulo Dybala. (c) AP Photo

Bola.net - - Penyerang Juventus Paulo Dybala mengundang bocah yang diberi label sebagai pahlawan di Italia yang bernama Ramy Shehata untuk menyaksikan laga Bianconeri secara langsung.

Ramy masih berusia 13 tahun. Ia menjadi pahlawan setelah berhasil menyelamatkan teman-teman dan gurunya dari aksi pembajakan bis di kota Milan pada pekan kemarin.

Bis itu dibajak oleh supirnya sendiri. Sang sopir kemudian mengikat semua penumpang di dalam bis sebelum akhirnya membakarnya.

Sebelumnya sang sopir sempat menyita semua ponsel milik para guru dan siswa. Namun Ramy berhasil mengelabui sang pembajak dan bisa mempertahankan ponsel miliknya.

Ia kemudian bisa meminta bantuan melalui ponselnya itu. Bocah keturunan Mesir ini berhasil menelpon dengan berpura-pura berdoa.

1 dari 1 halaman

Undangan Dybala


Pada akhirnya semua penumpang bis, total berjumlah 51 orang, bisa selamat. Sang sopir juga berhasil diamankan.

Dalam sebuah wawancara, Dybala diberi informasi bahwa Ramy memiliki jersey Juve dengan namanya. Pemain asal Argentina itu pun dengan spontan langsung mengundang sang bocah untuk datang ke Juventus Stadium.

Ia menghubungi sang bocah melalui telepon. Nmaun ia tak bisa terhubung secara langsung hingga akhirnya meninggalkan pesan suara saja.

Ramy Shehata. (c) AFPRamy Shehata. (c) AFP

“Halo Ramy, saya Paulo Dybala dan saya ingin mengatakan bahwa saya mendengar apa yang Anda lakukan, Anda benar-benar pahlawan. Saya mendengar Anda punya jersey saya dan saya senang bisa berbicara dengan Anda," ucapnya seperti dilansir Football Italia.

"Saya mengundang Anda ke stadion untuk menonton pertandingan, kapan pun Anda bisa. Saya benar-benar berharap untuk bertemu dengan Anda. Anda pria yang hebat, saya mengirim Anda pelukan."