Dokumen Transfer Anthony Martial ke United Bocor

Dokumen Transfer Anthony Martial ke United Bocor
Anthony Martial (c) AFP
- Manchester United membuat kejutan pada bursa transfer musim panas lalu. Mereka mendatangkan Anthony Martial dengan harga yang cukup mahal.


Awalnya United dan AS Monaco sama-sama merahasiakan nilai transfer sang penyerang. Namun Football Leaks membocorkan dokumen transfer Martial dari Monaco menuju United.




Yang pertama, harga Martial adalah 50 juta euro. 20 Juta dibayar pada musim panas lalu dan 30 juta sisanya dibayar pada 1 Juli 2016 nanti.




Selain itu, United juga harus membayar berbagai bonus sesuai dengan pencapaian Martial. Setan Merah harus membayar masing-masing 10 juta euro jika Martial mencetak 25 gol bagi United, mencatatkan 25 caps bagi timnas Prancis dan masuk sebagai nominator Ballon d'Or.




Yang terakhir, United juga masih harus berbagai keuntungan penjualan Martial nantinya. Jika United memutuskan untuk menjual Martial, maka keuntungannya akan dibagi 50:50 dengan Monaco sampai harga 100 juta euro. [initial]


 

 (fl/hsw)