Diserang di Jalanan, eks Milan Dirawat di Rumah Sakit

Diserang di Jalanan, eks Milan Dirawat di Rumah Sakit
Kevin-Prince Boateng. (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain AC Milan, Kevin-Prince Boateng mengalami musibah. Ia harus dirawat di rumah sakit setelah mendapat serangan ketika berada di jalan.

Seperti yang diberitakan Bild, Boateng yang kini bermain untuk Schalke 04 tersebut mendadak mendapat serangan dari seseorang tak dikenal. Saat kejadian, Boateng sedang menghabiskan waktu di wilayah Gelsenkirchen.

Akibat serangan tersebut, Boateng yang kini berusia 26 tahun tersebut harus menjalani perawatan di rumah sakit. Beruntung, pemain keturunan Ghana itu dilaporkan tidak mengalami cedera yang serius.

Sementara itu, hingga berita ini diunggah, masih belum diketahui siapa yang melakukan dan apa motif penyerangan terhadap Boateng yang aktif di gerakan anti rasisme dalam dunia sepakbola tersebut. (mir/gag)