
Bola.net - Acara BOLA Esports Challenge sudah memasuki babak penyisihan hari ini, Kamis (25/6). The Jakmania yang mengikuti program ini membuat suasana kompetisi menjadi sengit dan mendebarkan.
Pertandingan babak penyisihan BOLA Esports Challenge yang digelar di Kantor KLY, Gondangdia, Kamis (25/6/2020) diikuti delapan orang peserta. Mereka adalah para anggota The Jakmania yang berasal dari beberapa Korwil di Jakarta.
Kemeriahan sudah berlangsung sejak pertandingan pertama. Di mana para pemain masing-masing mengeluarkan kepiawaian dalam bermain bermain FIFA 20.
Advertisement
Saking ketatnya, terjadi hujan gol di hampir setiap pertandingan. Pertandingan semakin berlangsung seru karena para peserta terlihat ekspresif ketika pemain andalannya mampu mencetak gol.
Tim yang paling sering digunakan para peserta adalah Paris Saint-Germain dan Barcelona. Meski demikian, nama besar tim tak menjadi jaminan untuk bisa memenangi pertandingan.
Selain anggota Korwil, BOLA Esports Challenge juga diikuti Ketua Umum The Jakmania, Diky Soemarno. Sang Ketua Umum menjadi satu-satunya peserta yang memakai Borussia Dortmund.
Menantang 2 Bintang Persija
Dua anggota The Jakmania yang lolos dari babak penyisihan bakal melaju ke final BOLA Esports Challenge pada Jumat (26/6/2020). Nantinya, masing-masing mereka akan menghadapi 2 pemain idola di Persija Jakarta.
Para pemenang akan menghadapi kemampuan Rezaldi Hehanussa dan Andritany Ardhiyasa bermain FIFA 20. Tentu saja, ini menjadi pengalaman yang berharga bisa berduel melawan pemain idola.
So, sudah kebayang kan bagaimana serunya event BOLA Esports Challenge tersebut. Jadi, jangan sampai ketinggalan untuk menyaksikan setiap pertandingan tersebut di Bola.com, Bola.net dan aplikasi Vidio.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Sumber: Bola.com/Penulis: Zulfirdaus Harahap, Editor: Gregah Nurikhsani, Published: 25 Juni 2020.
Baca Juga:
- Link Live Streaming BOLA Esports Challenge
- Nonton Live Streaming dan Dapat Hadiah? Hanya ada di BOLA Esports Challenge, Ikut Yuk!
- Tonton Live Streaming BOLA Esports Challenge Bareng Andritany dan Rezaldi Hehanussa
- Mengenal Rezaldi Hehanussa, Bek Gesit Andalan Persija yang Bakal Tampil di BOLA Esports Challenge
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 Juni 2020 11:04
-
Bola Indonesia 24 Juni 2020 09:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:54
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
-
bolatainment 10 Maret 2025 23:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...