Dianggap Seleb Kelas Rendah, Gerrard Justru Senang

Dianggap Seleb Kelas Rendah, Gerrard Justru Senang
Steven Gerrard (c) ist
Bola.net - Steven Gerrard mengatakan bahwa ia menikmati statusnya sebagai selebritis yang kurang ternama di Amerika Serikat, usai pindah ke Amerika Serikat demi bergabung dengan LA Galaxy.

Mantan kapten Inggris dan Liverpool mengatakan bahwa kehidupan barunya di Amerika Serikat sungguh luar biasa.

Gerrard hengkang dari Merseyside usai 17 tahun membela The Reds dan sempat membawa klub menjadi juara Liga Champions di tahun 2005.

"Saya tidak bisa lebih bahagia lagi sekarang. Saya sudah mengalami perubahan dari tidak berjalan santai ke situasi di mana saya bisa menikmati semuanya tanpa harus berhenti tiap lima menit. Itu hebat," jelas Gerrard pada Zello.

"Kami amat beruntung. Saya tahu itu Saya tumbuh di lingkungan yang sederhana, namun ini benar-benar luar biasa," pungkasnya. [initial]