Demi Klub Masa Kecil, Vertonghen dkk Adakan Lelang Jersey

Demi Klub Masa Kecil, Vertonghen dkk Adakan Lelang Jersey
Jan Vertonghen (c) AFP
Bola.net - Peribahasa bagai kacang lupa kulitnya tidak berlaku bagi seorang Jan Vertonghen. Meskipun kini pemain 26 tahun itu telah menjadi pemain besar yang sukses berkarir di Premier League bersama Tottenham, namun ia tak pernah melupakan dari mana dirinya berasal.

Saat mendengar klub masa kecilnya, VK Tielrode, terancam kebangkrutan, Vertonghen tak tinggal diam dan berusaha menggalang dana untuk mantan klubnya tersebut dengan cara melakukan lelang jersey Belgia bertanda tangan.


'Klub pertama saya mengalami kesulitan finansial, untuk membantu mereka, saya mengadakan lelang ini'




'Silahkan mengajukan tawaran untuk jersey bagus bertanda tangan ini... Selamat menawar!'


Lelang tersebut dilakukan Vertonghen di situs eBay. Ia tak sendirian, karena rekan-rekannya di Timnas Belgia seperti Moussa Dembele, Jelle Vossen, dan Kevin De Bruyne juga turut menyumbangkan jersey mereka untuk dilelang.

Jersey empat penggawa Belgia yang dilelang (c) eBayJersey empat penggawa Belgia yang dilelang (c) eBay

Jika Bolaneters ingin turut berpartisipasi dalam lelang ini, Anda bisa langsung mengajukan tawaran di sini.

Vertonghen bergabung dengan Tielrode pada usia 10 tahun sebelum akhirnya hengkang ke Germinal Beerschot tiga tahun kemudian. Karirnya mulai menanjak saat dibeli Ajax Amsterdam pada tahun 2006, kini ia menjadi palang pintu andalan bagi Spurs dan Rode Duivels.  (tw/mri)