De Gea Ajak Pacar Cantiknya Liburan Romantis ke Venice

De Gea Ajak Pacar Cantiknya Liburan Romantis ke Venice
Edurne Garcia dan David De Gea (c) Ist
- Penjaga gawang andalan Manchester United, David De Gea tampaknya memiliki cukup waktu luang di pekan kemarin sehingga sampai bisa berlibur bersama kekasih cantiknya, Edurne Garcia.


Pekan kemarin, De Gea memilih untuk mengajak Edurne yang juga penyanyi terkenal Spanyol itu untuk berpelesir romantis ke destinasi wisata ternama Italia, Venice.


Dalam liburan di kota yang terkenal akan kanal sungainya itu, De Gea dan Edurne berpose selfie ketika sedang menaiki gondola. Edurne pun kemudian mengunggahnya di akun Instagram pribadinya dengan caption, "Love!!!"


 

LOVE!!! 💏 @d_degeaofficial

A photo posted by Edurne (@edurnity) on



Liburan ini ternyata sukses menjadi mood booster bagi De Gea. Usai di pekan sebelumnya gagal menghindarkan United dari kekalahan atas Southampton, kiper 25 tahun itu berhasil mengantar Setan Merah mempecundangi Derby County di ajang FA Cup. [initial]


 (ins/pra)