Cassano Akui Main di Real Madrid Bikin Dirinya Jadi Maniak Seks

Cassano Akui Main di Real Madrid Bikin Dirinya Jadi Maniak Seks
Antonio Cassano saat masih membela Real Madrid (c) AFP
- Bomber , Antonio Cassano menegaskan bahwa status sebagai pemain Real Madrid yang pernah ia sandang membantunya untuk mudah menyalurkan hasrat seks tak terbatasnya.


Dalam buku autobiografinya, Dico Tutto, Cassano mendeskripsikan malam ideal dirinya adalah 'seks lalu makanan'. Ia kembali menegaskan pernyataan tersebut saat diwawancarai AS baru-baru ini.


"Sempurna! Itu (seks dan makanan) adalah hal terbaik. Sampai 2 Februari 2008 ya? Kemudian saya bertemu istri saya. Tapi sampai saat itu, ya (sempurna)," ujar Cassano kepada AS.


Cassano membela Los Blancos pada periode 2006 hingga 2008 silam sebelum kembali ke Italia. Selama kurun waktu itu pula ia ketagihan seks.


"Ketika Anda berusia 20 tahun dan menyukai wanita, ada kekuatan yang membuat Anda untuk melakukannya (seks) setiap hari. Dan saya memiliki kesempatan itu! Cassano adalah pemain Madrid!" ungkapnya.


"Jika saya melakukan hal yang lain, saya tak akan pernah dilihat orang lain, seperti ibu saya! Saya bagus, tapi saya tidak tampan," tutupnya. [initial]


 (as/pra)