Carragher Dukung Jerman Juara

Carragher Dukung Jerman Juara
Jamie Carragher (c) AFP
Bola.net - Jerman akan berlaga melawan Argentina di babak final Piala Dunia 2014 untuk memperebutkan gelar juara. Publik pun membuat prediksinya tentang pertandingan tersebut, tak terkecuali legenda Liverpool Jamie Carragher.

 

Dalam akun Twitternya, Carragher meramalkan hasil pertandingan yang akan menentukan pemilik gelar raja dunia dalam sepak bola tersebut. Dia menyebutkan dengan tegas bahwa Jerman akan memenangkan pertandingan tersebut dengan skor 2-0.

 

Carragher tidak hanya mengutarakan prediksinya atas pertandingan tersebut. Mantan kapten Liverpool ini juga mengatakan bahwa Thomas Muller adalah pemain yang akan meraih penghargaan pemain terbaik di Piala Dunia 2014.

 

Carragher mengatakan: “Muller adalah sosok yang paling pantas menerima gelar itu (pemain terbaik Piala Dunia 2014). Namun jika Lionel Messi bermain dengan bagus pada laga final, gelar itu bisa menjadi milik Messi.” [initial]


 (twt/art)