Bisa Kembali Tampil di Hadapan Aremania, God Bless Bangga

Bisa Kembali Tampil di Hadapan Aremania, God Bless Bangga
Gob Bless saat konferensi pers (c) Dendy Gandakusumah
Bola.net - Kembali mendapat kesempatan manggung mengiringi peluncuran Arema Cronus jelang kompetisi menggembirakan para personel God Bless. Ahmad Albar dan kawan-kawan mengaku bangga biosa kembali tampil di hadapan ribuan Aremania.

"Arema dan Aremania luar biasa. Kita bangga bisa kembali mendapat kesempatan tampil di hadapan mereka," ujar Ahmad Albar, vokalis grup ini.

"Mengenai Arema dan Aremania, kami sudah banyak tahu. Apalagi, Ian Antono -gitaris God Bless- asli dari Malang," imbuhnya.

God Bless -bersama Power Metal- dipastikan bakal menjadi bintang tamu dalam acara peluncuran kostum dan tim Arema Cronus 2014. Helatan ini bakal digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu (29/01) besok.

Se4mentara itu, menurut Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji, ada alasan tersendiri God Bless dan Power Metal didapuk menjadi bintang tamu acara tersebut. Dua grup rock era 80-an ini dinilai memiliki satu kesamaan dengan Arema.

"Sama-sama energik," ujar Sudarmaji, pada Bola.net, terkait kesamaan antara Arema. God Bless dan Power Metal. (den/dzi)