Bertemu Presiden FIFA, Donald Trump Beri Kartu Merah ke Media

Bertemu Presiden FIFA, Donald Trump Beri Kartu Merah ke Media
Gianni Infantino Bertemu Donald Trump (c) AFP

- Pemandangan unik tersaji saat pimpinan FIFA, Gianni Infantino, bertemu dengan Donald Trump di White House beberapa waktu lalu. Presiden Amerika Serikat tersebut terlihat memberikan kartu merah kepada awak media yang hadir pada saat itu.

Infantino menjadi tamu spesial di Washington untuk membicarakan masalah Piala Dunia 2026 mendatang. Seperti yang diketahui, Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko akan menjadi tuan rumah dalam acara empat tahunan itu.

Pria berumur 48 tahun tersebut juga tidak datang dengan tangan kosong saat bertemu Trump. Ia membawa sebuah seragam khusus untuk Trump dan juga seperangkat kartu kuning dan merah. Ditambah beberapa buah tangan lainnya.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi lebih lengkap.

1 dari 3 halaman

Trump Hadiahi Kartu Merah ke Media

Trump Hadiahi Kartu Merah ke Media

Donald Trump Menunjukkan Kartu Merah Ke Awak Media (c) AFP

Dengan hangat, Infantino sempat melontarkan lelucon dengan menjelaskan fungsi dari kartu kuning dan merah kepada Trump. Ia juga sempat berkelakar dengan menyebut kedua benda tersebut bisa digunakan untuk dirinya.

"Anda tahu di sepak bola, kami memiliki wasit, kan? Dan mereka punya kartu. Kuning dan merah. Kartu kuning adalah peringatan, dan bila anda ingin mengeluarkan seseorang [menunjukkan kartu merah] ... jadi ini bisa berguna," ujar Infantino dikutip dari Goal.

Tanpa basa-basi, Trump lalu membalas pernyataan Infantino dengan lelucon serta gestur tubuh yang mengundang tawa awak media yang hadir pada saat itu.

"Itu sangat bagus. Saya suka itu! Saya suka!" ujar Trump sembari mengarahkan kartu merah kepada awak media yang hadir.

2 dari 3 halaman

Pujian untuk Infantino

Pujian untuk Infantino

Gianni Infantino Menunjukkan Kartu Kuning Kepada Donald Trump (c) AFP

Setelah itu, Trump lalu melayangkan pujian kepada Infantino. Ia menganggapnya sebagai orang yang pantas untuk dihormati karena kinerjanya bersama FIFA selama ini.

"Saya ingin berterima kasih kepada Gianni Infantino karena bisa hadir di sini, dia adalah presiden FIFA dan orang yang sangat dihormati," tambah Trump.

"Sepak bola telah menjadi salah satu cabang olahraga dengan pertumbuhan yang sangat cepat di dunia, dan pekerjaan yang anda lakukan sangatlah fantastis, Gianni," tutupnya.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Saksikan Juga Video Ini

(c) shutterstock

Ketinggalan bagaimana selebrasi pebulutangkis Indonesia, Jonathan Christie, saat mendapatkan emas di Asian Games 2018? Silahkan saksikan cuplikannya pada tautan video di bawah ini.

(goal/yom)