Beres Latihan, Bos Klub Serie A Todong Pemainnya dengan Senapan!

Beres Latihan, Bos Klub Serie A Todong Pemainnya dengan Senapan!
Francesco Guidolin (c) Ist

Bola.net - - Memotivasi pemain adalah salah satu resep pelatih untuk membuat timnya sukses meraih kemenangan. Namun yang dilakukan oleh bos klub Serie A ini cukup unik dan mengejutkan.

Mantan pemain Italia, , mengklaim Francesco Guidolin menodongkan senapan pada para pemain untuk membantu memotivasi tim sebelum pertandingan Eropa di 2006 silam.

Amauri, kini berusia 37 tahun, menghabiskan dua tahun karirnya di Palermo dan ia mengingat kembali kejadian sebelum klub Italia menghadapi West Ham di leg kedua babak pertama kualifikasi Piala UEFA, 11 tahun lalu.

Palermo kala itu sudah unggul 1-0 pasca leg pertama dan Amauri mengungkap bahwa Guidolin menggunakan senjata untuk menginspirasi para pemainnya sebelum pertandingan di Renzo Barbera, yang akhirnya dimenangkan tuan rumah 3-0.

AmauriAmauri

"Saya takkan pernah lupa apa yang terjadi satu sore di sesi latihan," tutur Amauri di Il Giornale di Sicilia.

"Kami mempersiapkan diri untuk leg kedua Piala UEFA melawan West Ham dan Guidolin datang ke ruang ganti dengan membawa tas besar."

"Dia kemudian mengeluarkan sebuah senapan, mengarahkannya ke semua rekan setim saya dan saya, sembari berkata, 'Kita sudah melukai mereka, sekarang pergi ke lapangan dan habisi mereka'."

"Saya ingat kala itu saya bersama Simplicio, kami berhasil menahan tawa, namun itu kenangan yang indah, yang masih terus saya ingat hingga sekarang."