Barcelona Habisi Madrid, Mourinho Jr: Visca Barca

Barcelona Habisi Madrid, Mourinho Jr: Visca Barca
Jose Mourinho Jr (c) @FFC_JM
- menghabisi tuan rumah Real Madrid di jornada 12 La Liga 2015/16, Minggu (22/11). Barca memenangi El Clasico ini dengan skor telak, empat gol tanpa balas.


Putra manajer Chelsea Jose Mourinho, yakni Jose Mourinho Jr yang merupakan seorang penggemar Barcelona turut senang dengan kemenangan 4-0 sang raksasa Catalan di Santiago Bernabeu. Lewat Twitter, Mourinho Jr mem-posting sebuah foto dirinya memakai jersey Barcelona dan menunjukkan angka empat dengan jarinya.



Mourinho Jr membubuhkan tulisan singkat: "4-0. Visca Barca."


Bagi Barcelona, kemenangan yang didapat lewat brace Luis Suarez serta masing-masing satu gol dari Neymar dan Andres Iniesta ini membuat posisi mereka di puncak klasemen semakin mantap. Barcelona sekarang memimpin dengan keunggulan enam poin (30-24) atas El Real. [initial]


 (twi/gia)