Barca Dilirik Apparel Under Armour

Barca Dilirik Apparel Under Armour
Tottenham, klub yang disponsori Under Armour. (c) AFP
Bola.net - Meski tahun 2018 terlihat masih jauh, perlombaan untuk menjadi apparel utama Barcelona telah dimulai hingga saat ini. Berbagai merek kenamaan dunia mulai menyusun strategi untuk bisa mengikat kerja sama dengan klub yang diperkuat oleh Lionel Messi tersebut.

Nike, sponsor Barcelona saat ini, tentu saja bakal berusaha keras untuk mempertahankan hubungan baik mereka dengan raksasa Catalan. Namun hal tersebut tak bakal mudah, lantaran mereka bakal mendapat persaingan ketat dari raksasa Jerman, Adidas, dan pemain baru asal Amerika Serikat, Under Armour.

Perusahaan yang didirikan pada tahun 1996 ini terhitung muda jika dibandingkan dengan Nike (1972) dan Adidas (1949), namun mereka tengah mencatat pertumbuhan yang luar biasa belakangan ini.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Mundo Deportivo, Under Armour, menutup tahun pembukuan 2013 dengan keuntungan tak kurang dari 120,4 juta euro atau meningkat 24% dibanding tahun sebelumnya dan diperkirakan bakal menutup tahun 2014 dengan pendapatan tak kurang dari 3.000 juta dollar.

Under Armour sendiri sudah mulai merambah pasar sepakbola Eropa dengan mensponsori klub Premier League, Tottenham Hotspur. [initial]

 (md/rer)