Bale Terpesona Skill Manuel Neuer

Bale Terpesona Skill Manuel Neuer
Bale kagumi skill Neuer. (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale sudah meninggalkan markas Real Madrid untuk bergabung dengan timnas Wales. Bale ikut mengantarkan Madrid menghajar Rayo Vallecano dengan skor 5-1 di Santiago Bernabeu.

Ketika sampai di Wales dengan pesawat eksekutif, Bale menyempatkan mengunggah fotonya lewat Twitter. Ia juga menuliskan rasa kagumnya kepada Manuel Neuer yang tampil atraktif dalam laga melawan Eintracht Frankfurt.

Neuer menerima backpass dan tanpa takut menunjukkan skill menawan dalam melakukan passing. Bale mengaku terpesona dengan keberanian dan skill Neuer yang disebutnya 'tak nyata' tersebut.


Video kill Neuer tersebut bisa dilihat di sini. Wales sendiri akan bertanding menghadapi Belgia dalam lanjutan Kualifikasi Euro 2016 pada jeda internasional kali ini. [initial]

 (twt/hsw)