Akun Medsos Gelandang Persebaya Diretas Hacker

Akun Medsos Gelandang Persebaya Diretas Hacker
Rendi Irwan (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - Akun media sosial (medsos) milik gelandang Persebaya Surabaya, Rendi Irwan Saputra diretas oleh hacker. Akun yang dibobol meliputi e-mail, Whatsapp, hingga Instagram.

Bahkan, saat Bola.net mengakses akun instagram milik pemain asal Sidoarjo tersebut, foto-fotonya sudah terhapus. Muncul tulisan belum ada postingan.

Rendi Irwan, saat dikonfirmasi membenarkan bahwa akun medsosnya diretas hacker. Namun, setelah ditelusuri, akunnya diambil alih orang yang beralamat di Turki.

"Pertamanya enggak tahu, tiba-tiba semua email sama WA (Whatsapp) sama IG (Instagram) sudah enggak ada, jadi sudah kena hack," kata Rendi Irwan.

"Enggak tahu yang nge-hack siapa. Tapi pas dilihat sama teman istri saya yang (paham) IT, itu kayaknya orang Turki," sambungnya.

Keyakinan itu diperkuat dengan banyaknya panggilan masuk dan pesan melalui Whatsapp dari seseorang yang berasal dari Turki.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Meminta Bantuan Manajemen

Atas kejadian tersebut, Rendi mengaku harus kehilangan sejumlah foto yang berisi momen kebersamaan dengan keluarganya. Soal bisnis dan yang lainnya, tak ada masalah.

Tetapi, mantan gelandang Persik Kediri itu tidak akan tinggal diam untuk mendapatkan kembali akunnya. Salah satunya, dia meminta bantuan kepada manajemen Persebaya.

"Minta tolong teman saya yang di Malang sama manajemen ini tadi untuk dikembalikan, enggak tahu bisa atau enggak," tegasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)