Aktor Deadpool Resmi Jadi Bos Anyar Klub Tertua di Wales

Aktor Deadpool Resmi Jadi Bos Anyar Klub Tertua di Wales
Ryan Reynolds berpose di loker CR7 saat ia masih main di Real Madrid. (c) Instagram

Bola.net - Ryan Reynolds, salah satu aktor ternama dari Hollywood, baru saja resmi menjadi bos anyar untuk klub asal Wales, Wrexham.

Reynolds tak sendirian. Ia mengakuisisi klub yang bermain di National League tersebut bersama dengan aktor lainnya, Rob McElhenney.

Keduanya mengakuisisi 98 persen klub tersebut. Upaya mereka mendapatkan dukungan penuh dari para suporter Wrexham.

1 dari 2 halaman

Akuisisi Didukung Via Pemungutan Suara

Dalam situs resminya, pihak Wrexham mengumumkan bahwa Ryan Reynolds dan Rob McElhenney bisa menjadi bos anyar mereka setelah banyak fans yang mendukung mereka melalui proses voting. Jumlahnya nyaris mencapai 100 persen.

"Dewan Perwalian Pendukung Wrexham ingin mengucapkan terima kasih kepada semua anggota yang telah meluangkan waktu untuk memberikan suara dan mengambil bagian dalam proses yang berkaitan dengan Pemungutan Suara Luar Biasa. Ada jumlah pemilih yang signifikan untuk pemungutan suara sebesar 91,5%."

"Kami sekarang dalam posisi untuk mengonfirmasi hasil pemungutan suara, yang telah diverifikasi secara independen oleh Mi-Voice, perusahaan yang membantu Trust dalam prosesnya. Seperti yang dapat dilihat secara detail di bawah, anggota telah memilih untuk ketiga resolusi tersebut."

"Dengan demikian - tunduk pada kesepakatan akhir, liga dan konfirmasi FA - RR McReynolds Company, LLC akan mengambil 100% kendali atas Wrexham Football Club Limited dari WST."

"Kedua pihak sekarang akan melanjutkan dengan menyelesaikan rincian pengambilalihan, dan kami akan memperbarui pendukung Wrexham secepat kami bisa."

"Dewan Perwalian Pendukung Wrexham ingin berterima kasih kepada Tuan Rob McElhenney dan Tuan Ryan Reynolds, dan penasihat mereka Inner Circle Sports dan Walker Morris, atas pendekatan profesional dan pertimbangan mereka dan untuk waktu yang telah mereka luangkan ke dalam proses."

2 dari 2 halaman

Janji Ryan Reynolds dan Rob McElhenney

Klub ini sebelumnya dimiliki oleh penggemar klub tersebut sejak tahun 2011 silam. Kini setelah menjadi bos anyar klub tersebut, Ryan Reynolds dan Rob McElhenney telah berjanji untuk menggunakan uang dan ketenaran mereka untuk membantu klub.

Reynolds dan McElhenney disebut telah menginvestasikan dana hingga dua juta poinds dalam rencana pengambilalihan mereka. Kabarnya ada juga rencana untuk membuat film dokumenter bergaya Netflix tentang klub di bawah asuhan kedua aktor tersebut.

Berbicara pada pertemuan WST minggu lalu, Reynolds mengatakan kepada para penggemar bahwa mereka berencana untuk sering berada di RaceCourse Ground.

"Kami ingin berada di RaceCourse Ground sesering mungkin - sebanyak mungkin pertandingan yang saya bisa. Kami ingin menikmati segelas bir dengan kipas angin."

"Anda akan muak dengan kami! Kami ingin menjadi duta besar bagi klub, memperkenalkan klub kepada dunia dan menjadi kekuatan global."

Wrexham didirikan pada tahun 1864 silam. Mereka adalah tim tertua di Wales dan juga klub profesional tertua ketiga di dunia.

(Wrexhamafc.co.uk)