Aksi Simpatik CEO Liverpool untuk Suporter Korban Serangan Fans Napoli

Aksi Simpatik CEO Liverpool untuk Suporter Korban Serangan Fans Napoli
Suporter Liverpool di Anfield. (c) AFP

Bola.net - CEO Liverpool Peter Moore menunjukkan aksi simpatik dengan menunggu seorang suporter The Reds yang masuk rumah sakit akibat diserang gerombolan fans Napoli.

Liverpool bermain melawan Napoli di matchday pertama Liga Champions 2019-20. Laga itu dihelat di markas tim asuhan Carlo Ancelotti tersebut di San Paolo Stadium.

Akan tetapi sebelum laga itu dihelat, ada insiden penyerangan yang dilakukan fans Napoli terhadap seorang pendukung Liverpool. Suporter yang tidak beruntung itu bernama Steven Allen.

Menurut laporan dari Liverpool Echo, pria 26 tahun itu diserang di bagian kepalanya di sebuah bar di kota tersebut. Ia sempat mendapat perawatan dan akhirnya menyaksikan duel Napoli vs Liverpool.

Namun saat jeda babak pertama, ia tiba-tiba pingsan. Pria berusia 26 tahun itu pun langsung dilarikan ke rumah sakit setempat bernama Ospedale Cardarelli.

Insiden ini diketahui oleh teman Steven bernama Matty Johnson, yang kebetulan tidak ikut berangkat ke Italia. Ia kemudian menyebar pengumuman di media sosial agar ada suporter yang mau menemani Steven di rumah sakit di Italia tersebut.

"Teman saya Steven Allen sekarang berada di rumah sakit Ospedale Cardarelli di Napoli. Ia pingsan saat jeda pertandingan karena kehilangan banyak darah setelah disergap di sebuah bar oleh fans Napoli."

"Jika ada siapa pun yang berada di Naples atau mengenal siapa pun di Naples dan tidak jauh dari rumah sakit itu tolong bisakah mereka mengunjungi rumah sakitnya dan mengeceknya di sana."

"Susah rasanya berada ratusan mil jauhnya tapi saya putus asa mencoba menolong seorang teman." Tulis Matt di medsos milik The Anfield Wrap.

1 dari 2 halaman

Respon Peter Moore

Beruntung bagi Matty, Peter Moore ternyata sudah bergerak sebelumnya. Sang CEO sudah berada di rumah sakit tersebut untuk memastikan bahwa Steven akan mendapat perawatan yang layak.

"Saya di rumah sakit dengan Steven sekarang. Kami tidak akan meninggalkannya sampai kami merasa nyaman bahwa ia baik-baik saja, sehingga semua orang dapat berhenti khawatir untuk saat ini. Berusaha membuatnya dilihat oleh dokter, tetapi jelas ada urgensi yang kurang di sini dari polisi dan staf medis," cuitnya.

Liverpool Echo mengabarkan bahwa Steven akhirnya bisa keluar dari rumah sakit setelah menginap semalaman. Sementara itu Peter sendiri mendapat banyak pujian dari fans Liverpool dan legenda The Reds, Robbie Fowler.

"Sentuhan hebat Peter... YNWA dalam segala hal," puji Fowler.

2 dari 2 halaman

Konfirmasi Kepolisian Merseyside

Insiden itu juga dipantau oleh kepolisian Merseyside. Mereka mengumumkan bahwa selain Steven, ada juga suporter Liverpool lain yang malam itu juga diserang oleh fans Napoli.

"Kami dapat mengonfirmasi bahwa seorang penggemar Liverpool dibawa ke rumah sakit selama pertandingan melawan Napoli tadi malam, Selasa 17 September."

"Orang yang sama, yang berusia 26, telah diserang sebelumnya di sore hari di Naples dengan pria kedua, berusia 46 tahun. Ia menderita luka dan goresan di kepalanya dan dirawat di tempat kejadian sebelum melanjutkan untuk menghadiri pertandingan."

"Pada jeda waktu ia diyakini pingsan di stadion dan dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan sebagai tindakan pencegahan. Sejak itu ia telah keluar dari rumah sakit. Petugas dari Kepolisian Merseyside dan perwakilan dari Klub Sepak Bola Liverpool mengunjungi rumah sakit untuk memeriksa kondisi kesehatannya."

Pertandingan antara Napoli vs Liverpool sendiri berakhir dengan kekalahan bagi The Reds. Virgil van Dijk dkk kalah 2-0.

(Liverpool Echo)