7 Momen Bromance Marc-Alex Marquez yang Terancam Cuma Setahun Setim di MotoGP

7 Momen Bromance Marc-Alex Marquez yang Terancam Cuma Setahun Setim di MotoGP
Marc Marquez dan Alex Marquez (c) HRC

Bola.net - Fans dua rider kakak beradik MotoGP, Marc Marquez dan Alex Marquez, belakangan ini harus bersedih hati karena keduanya terancam bertandem di Repsol Honda selama semusim saja. Alex dikabarkan bakal terdepak bahkan sebelum menjalani satu balapan pun tahun ini.

Hal itu diakibatkan Repsol Honda gosipnya telah mendapatkan tanda tangan Pol Espargaro dengan kontrak berdurasi dua tahun, yang berarti ia akan menjadi tandem baru Marc pada 2021 dan 2022. Alex sendiri dikabarkan bakal diturunkan di LCR Honda.

Sejak kecil, Marquez Bersaudara bermimpi turun di MotoGP bersama-sama, dan mereka pun tak mengira bahkan punya kesempatan untuk membela tim yang sama. Marc senang adiknya bisa membela tim paling prestisius di MotoGP, dan Alex senang karena kakaknya yang merupakan delapan kali juara dunia bisa jadi guru terbaik.

Sayangnya, rasa senang itu terancam hanya berlangsung sekejap saja, karena kemungkinan besar mereka harus pisah tim tahun depan. Banyak pihak meyakini keputusan Repsol Honda ini tak adil bagi Alex, karena ia didepak bahkan sebelum bisa membuktikan diri dalam satu pun balapan.

Untungnya, jika memang akan terdepak dari Repsol Honda, Alex kabarnya takkan benar-benar keluar dari orbit pabrikan Sayap Tunggal. Membela LCR Honda, Alex masih bisa kompak bertukar pikiran dengan Marc untuk meningkatkan performa dan hasilnya hari demi hari.

Fans Marquez Bersaudara pun tak perlu terlalu cemas, karena meski bakal membela tim berbeda, mereka merupakan kakak-adik yang sangat akur dan selalu saling suport. Berikut tujuh momen bromance Marc dan Alex Marquez, baik di dalam maupun di luar trek.

1 dari 8 halaman

Tinggal Serumah, Intensif Latihan Bareng

Meski sama-sama sudah dewasa, Marquez Bersaudara sampai sekarang masih tinggal serumah dengan kedua orang tua mereka lho. Bukannya tak bisa mandiri, namun mereka meyakini bahwa dengan cara ini mereka bisa lebih fokus dalam menjalani karier mereka di dunia balap.

Tinggal serumah pun juga membuat mereka bisa lebih mudah mengatur jadwal dan program latihan. Misalnya latihan di gym atau motocross. Meski sekadar latihan, mereka juga kompetitif satu sama lain. Salah satu contohnya, ketika salah satu melakukan push up lebih banyak, satunya akan berusaha melakukan push lebih banyak lagi.

View this post on Instagram

A post shared by Marc Márquez (@marcmarquez93) on

2 dari 8 halaman

Menang Bareng, dan Juara Dunia Bareng

Sejak Alex menyusul Marc di ajang Grand Prix pada 2012, mereka sudah tercatat pernah enam kali menang pada hari yang sama, di antaranya:

  • Catalunya 2014: Alex di Moto3 dan Marc di MotoGP
  • Assen 2014: Alex di Moto3 dan Marc di MotoGP
  • Le Mans 2019: Alex di Moto2 dan Marc di MotoGP
  • Catalunya 2019: Alex di Moto2 dan Marc di MotoGP
  • Sachsenring 2019: Alex di Moto2 dan Marc di MotoGP
  • Brno 2019: Alex di Moto2 dan Marc di MotoGP

Tak hanya itu, mereka juga tercatat dua kali sukses meraih gelar dunia pada tahun yang sama, yakni pada 2014 saat Alex juara di Moto3 dan Marc di MotoGP, serta pada 2019 saat Alex juara di Moto2 dan Marc di MotoGP. Setiap kali juara, mereka pun diarak keliling kota Cervera.

View this post on Instagram

A post shared by Marc Márquez (@marcmarquez93) on

3 dari 8 halaman

Marc Potongkan Rambut Alex Saat Karantina

Salah satu bukti bahwa ada untungnya tinggal serumah adalah Alex bisa meminta bantuan Marc untuk memangkas rambutnya yang sudah mulai gondrong saat menjalani karantina mandiri di tengah pandemi virus corona (Covid-19).

View this post on Instagram

A post shared by Alex Márquez Alentà (@alexmarquez73) on

4 dari 8 halaman

Kompak Sumbang Alat Medis untuk Pasien Covid-19

Pada awal April lalu, Marc dan Alex juga kompak memberikan sumbangan berupa peralatan medis untuk pasien terinfeksi virus corona (Covid-19) ke Rumah Sakit Universitari Arnau de Vilanova yang ada di Lleida, Spanyol.

View this post on Instagram

A post shared by Alex Márquez Alentà (@alexmarquez73) on

5 dari 8 halaman

Selebrasi TikTok Usai Podium Bareng di MotoGP Virtual Race

Semasa pandemi virus corona, MotoGP diketahui mengisi kekosongan dengan menggelar balapan virtual. Sejak awal, Marc mengakui dirinya tak terlalu sering main PlayStation, berbeda dengan Alex yang justru sering main video game MotoGP.

Dalam tiga balapan pertama, Marc selalu gagal naik podium, sementara Alex konsisten naik podium dan bahkan sekali menang. Dalam balapan di Misano, kedua rider ini pun tak disangka-sangka justru bertarung sengit sampai garis finis, dan akhirnya naik podium bareng: Alex menang dan Marc finis kedua. Mereka pun segera merayakannya dengan joget TikTok.

6 dari 8 halaman

Saling Bantu dalam Uji Coba Pramusim

Marc dan Alex pun mengakui bahwa dalam uji coba pramusim di Malaysia dan Qatar pada Februari lalu keduanya jarang bertatap muka dan mendiskusikan banyak hal. Meski begitu, saat bertemu di lintasan, keduanya saling buntut untuk saling mengamati garis balap yang tepat.

7 dari 8 halaman

Belajar Membuat Handsanitizer Sendiri

Bukan rahasia lagi bahwa Marquez Bersaudara kerap terlibat dalam aksi-aksi yang membantu khalayak ramai lebih menyadari isu-isu penting yang terjadi di dunia, salah satunya membantu menyebarkan informasi betapa pentingnya kebersihan dalam membasmi virus corona.

Bekerja sama dengan Box Repsol, Marc dan Alex pun merilis video yang menampilkan proses pembuatan handsanitizer secara mandiri, didampingi oleh salah satu ilmuwan Repsol Technology Lab, Davide Purificacion Corral.