5 Potret Romantika Cinta Suporter Sepak Bola Indonesia

5 Potret Romantika Cinta Suporter Sepak Bola Indonesia
Suporter Persib Bandung (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Sepak bola terasa hampa tanpa dukungan suporter yang hadir langsung di stadion, tak terkecuali di kompetisi Liga 1 dan Liga 2. Sederet klub di Indonesia pun memiliki penggemar fanatik yang setia mendampingi perjuangan mereka.

Mendukung tim kesayangan dari tribune stadion biasanya memberi pengalaman spesial bagi suporter. Atmosfer pertandingan akan terasa kuat ketimbang hanya melihat dari layar kaca.

Menariknya, cerita di tribune stadion bukan hanya tentang ekspresi menyambut kemenangan dan kekalahan, serta teriakan tanpa henti sepanjang laga.

Tribune stadion juga kerap menjadi saksi bisu cinta antara dua suporter lawan jenis. Momen kemesraan pasangan yang menghiasi tribune penonton sering tertangkap juru kamera pertandingan.

Mulai dari menyanyikan yel-yel bersama, saling suap-suapan, bahkan ada pula yang melamar pasangannya saat laga masih berlangsung maupun selepas pertandingan.

Cinta memang tak pandang bulu dari kubu mana pasangannya. Momen itu lagi-lagi terbidik saat ada pasangan yang mendukung kesebelasan berbeda. Sebut saja suporter Persebaya Surabaya dan Persib Bandung.

Tak hanya itu, ada pula pendukung Persib Bandung yang berjodoh dengan seorang suporter Persija Jakarta. Kendati dua kesebelasan itu memiliki rivalitas cukup tinggi, mereka tetap berdamai. Unggahan keduanya sempat viral di media sosial dan mendapatkan banyak respons positif.

Keduanya tetap harmonis meski harus berdampingan dengan jersey kebanggaan yang berbeda. Lantas, bagaimanakah momen kemesraan mereka?

Seperti dilansir Bola.com, berikut 5 potret romantika suporter sepak bola Indonesia di tribune stadion yang menghiasi perhelatan Liga 1 maupun Liga 2.

3 dari 5 halaman

Suporter Persiba Balikpapan Melamar Kekasihnya di Stadion

View this post on Instagram

Kira" kalian berani gak? Lamar si doi di Stadion 😊😍 ... #bidadaritribun

A post shared by Bidadari Tribun (@bidadaritribun) on