2 Pekan Bulan Madu di Bali & NTT, Bek Argentina Ini Puas: Terima Kasih Indonesia!

2 Pekan Bulan Madu di Bali & NTT, Bek Argentina Ini Puas: Terima Kasih Indonesia!
Pemain Argentina Nicolas Tagliafico di Piala Dunia 2022. (c) AP Photo/Francisco Seco

Bola.net - Bek Timnas Argentina, Nicolas Tagliafico, mengungkapkan rasa puasnya pada Indonesia setelah ia menghabiskan waktu selama sekitar dua pekan berbulan madu dengan pasangannya, Caro Calvagni.

Tagliagfico sebelumnya ikut dalam rombongan Timnas Argentina untuk menjalani laga FIFA Matchday di Asia. Yang pertama melawan Australia di China dan kemudian melawan Timnas Indonesia di Jakarta.

Tagliafico sendiri tak dimainkan di laga lawan Indonesia yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Senin (19/06/2023). Ia duduk saja di bangku cadangan.

Setelah pertandingan, hampir semua penggawa Argentina cabut dari Indonesia. Tapi Tagliafico mengambil jalan yang berbeda.

1 dari 3 halaman

Kunjungi Pulau Padar

Nicolas Tagliafico memilih bertahan di Indonesia. Ia ditemani oleh pasangannya yakni Caro Calvagni.

Mereka berdua bertahan di Indonesia untuk berbulan madu. Mulanya Tagliafico terpantau berada di Nusa Tenggara Timur (NTT), tepatnya di Labuan Bajo.

Bek Argentina, Nicolas Tagliafico, berlibur di Labuan Bajo. (c) Instagram Story/tagliafico3Bek Argentina, Nicolas Tagliafico, berlibur di Labuan Bajo. (c) Instagram Story/tagliafico3

Ia menikmati sunset alias momen matahari terbenam di sana. Tagliafico kemudian terlihat mengunjungi Pulau Padar dan sebuah air terjung di Sumba Barat.

2 dari 3 halaman

Menyeberang ke Bali

Setelah puas menyelami keindahan alam NTT, Nicolas Tagliafico tak juga balik ke Argentina. Ia kemudian menyeberang ke Bali.

Ia terpantau sempat mengunjungi Monkey Forest. Bek yang bermain di Lyon itu juga terpantau berpose di Teras Sawah Tegalalang.

3 dari 3 halaman

Tagliafico Puas

Setelah menghabiskan waktu sekitar dua pekan, Nicolas Tagliafico dan Caro Calvagni akhirnya cabut dari Indonesia. Ternyata pengalaman berwisata di Bali dan NTT memberikan kenangan yang tak terlupakan bagi keduanya.

Caro mengunggah sebuah video yang berisi kompilasi perjalanan bulan madu mereka selama di Indonesia. Ia mengaku sangat puas dengan semua pengalaman yang ia dapatkan di Bali dan NTT.

"Bulan madu impian. Kami kembali diisi ulang dengan energi, cinta dan syukur atas semua yang telah kami alami. Terima kasih Indonesia, Anda melebihi semua harapan,: tulis Caro.

Nicolas Tagliafico kemudian ikut berkomentar di unggahan tersebut. Ia juga mengungkapkan rasa puasnya atas pengalaman yang didapatkannya selama di NTT dan Bali.

"Terima kasih Indonesia," ketik Tagliafico.

(Instagram)