
Bola.net - Baru-baru ini, istri Rafael Benitez, Motserrat Seara, mengatakan bahwa selama ini sang suami lebih banyak berkarir hanya untuk merapikan apa yang telah dihancurkan oleh Jose Mourinho. Cepat saja, setelah mengetahui komentar tersebut, Mou --sapaan akrab Mourinho langsung membalas pernyataan Seara dengan mengatakan jika sebenarnya Benitez-lah yang selama ini menghancurkan apa yang telah dibangunnya dengan susah payah.
"Wanita itu sedikit bingung, dengan segala hormat. Saya memutuskan untuk tidak tertawa. Ia bingung karena sebenarnya suaminya datang ke Chelsea untuk menggantikan Di Matteo dan ke Real Madrid untuk menggantikan Carlo Ancelotti," ujar Mou.
"Benitez menghancurkan Inter Milan yang saat itu merupakan tim terbaik di Eropa hanya dalam waktu enam bulan sejak kedatangannya," imbuh mantan pelatih FC Porto tersebut.
Perlu diketahui, kejadian seperti ini bukan pertama kali bagi Rafa dan The Special One. Mungkin sebagian dari Bolaneters sudah tahu bagaimana sepak terjang kedua pelatih tersebut. Ya, Sejak 2005 baik Benitez dan Mou kerap saling ejek, bahkan itu tetap dilakukan meski keduanya sedang tidak berlaga dalam kompetisi yang sama.
Berikut ini kami berikan kumpulan kutipan-kutipan terbaik dari rivalitas Benitez dan Mourinho.[initial]
(sky/yp)
"Wanita itu sedikit bingung, dengan segala hormat. Saya memutuskan untuk tidak tertawa. Ia bingung karena sebenarnya suaminya datang ke Chelsea untuk menggantikan Di Matteo dan ke Real Madrid untuk menggantikan Carlo Ancelotti," ujar Mou.
"Benitez menghancurkan Inter Milan yang saat itu merupakan tim terbaik di Eropa hanya dalam waktu enam bulan sejak kedatangannya," imbuh mantan pelatih FC Porto tersebut.
Perlu diketahui, kejadian seperti ini bukan pertama kali bagi Rafa dan The Special One. Mungkin sebagian dari Bolaneters sudah tahu bagaimana sepak terjang kedua pelatih tersebut. Ya, Sejak 2005 baik Benitez dan Mou kerap saling ejek, bahkan itu tetap dilakukan meski keduanya sedang tidak berlaga dalam kompetisi yang sama.
Berikut ini kami berikan kumpulan kutipan-kutipan terbaik dari rivalitas Benitez dan Mourinho.[initial]
1 dari 10 halaman
Liga Champions 2005
Akan tetapi, 'perang' tersebut tiba-tiba dimulai dengan sendirinya setelah The Reds bertemu dengan The Blues di babak semifinal Liga Champions pada tahun 2005. Mou tidak terima dengan gol yang dicetak oleh Luis Garcia, ia pun mengaku enggan untuk mengakuinya. Manajer asal Portugal tersebut mengatakan jika gol yang dibuat oleh Garcia adalah gol yang datangnya dari bulan --Mourinho sehat?
"Kalian bisa mengatakan jika hakim garis-lah yang membuat gol. Gol itu datangnya dari bulan atau mungkin saja dari stan Anfield Road," - Mourinho
2 dari 10 halaman
Liga Champions 2006
"Bagi saya, Arsenal bermain lebih baik. Mereka memenangkan pertandingan dengan permainan yang enak ditonton. Barcelona dan Milan juga begitu. Mereka menciptakan sebuah keindahan, lalu bagaimana kalian bisa mengatakan bahwa Chelsea adalah tim terbaik di dunia?" - Benitez
3 dari 10 halaman
Piala FA 2006
"Apakah tim terbaik menang? Saya rasa tidak. Mereka mungkin mengejutkan saya dalam satu pertandingan dan mereka bisa. Selama dua musim, jarak antara setiap tim adalah 45 poin," - Mourinho
4 dari 10 halaman
Mourinho Latih Inter Milan (2008-2010)
"Berapa banyak gelar liga yang sudah Benitez menangkan sejak bergabung dengan Liverpool? Tidak ada. Dan berapa banyak nama yang sudah disarankan untuk menggantikannya? Tidak ada - Mourinho
5 dari 10 halaman
Benitez Latih Inter Milan (2010)
Namun, Benitez mengatakan bahwa ia akan meraih lebih banyak kesuksesan bersama Inter ketimbang era Mourinho. Ya, Benitez berkoar jika dirinya sanggup meraih enam trofi di musim tersebut. Seperti yang kita ketahui bersama, pernyataan itu laiknya mimpi yang amat sulit --bahkan boleh dibilang gagal untuk diwujudkan.
"Ada banyak pelatih, pertama Mancini, kemudian Mourinho dan sekarang saya, dan saya harap saya bisa lebih banyak meraih kemenangan daripada mereka. Kami akan meraih enam trofi musim ini," - Benitez
6 dari 10 halaman
Mourinho Tampik Benitez Lebih Baik (2010)
"Satu hal yang pasti. Benitez tidak akan lebih baik dari saya. Hal lainnya yang seharusnya dia lakukan adalah mengangkat Piala Intercontinental. Namun, dia baru memenangi dua pertandingan (persahabatan) dibandingkan saya yang sudah memenangi 13 laga. Karena itu, (Piala Intercontinental) akan menjadi milik saya dan bukan miliknya,” - Mourinho
7 dari 10 halaman
Mou: Benitez Harus Tahu Terima Kasih (2010)
"Saya berharap ia mengucapkan terima kasih kepada saya atas kesuksesan yang telah saya berikan padanya. Tanya kepada seluruh fans Inter apa yang sedang mereka pikirkan tentang saya dan dia (Benitez)," - Mourinho
8 dari 10 halaman
Tidak Terkesan Dengan Raihan Benitez (2013)
"Saya tidak ingin memenangkan Liga Europa. Itu akan menjadi kekecewaan terbesar bagi saya. Saya tidak ingin pemain saya merasa bahwa Liga Europa adalah kompetisi kami," - Mourinho
9 dari 10 halaman
Mou Komentari Gaya Bermain Chelsea (2013)
"Saya menonton setiap pertandingan antara Chelsea vs City tahun lalu. Saya melihat pertandingan di Wembley, di laga kandang, laga tandang, saya melihat beberapa bagian seperti pertandingan persahabatan di Amerika. Tidak ada mental, tidak ada taktik, takut untuk berasumsi, takut untuk maju, takut untuk mengatakan kami ingin menang, kami bisa menang," - Mourinho
10 dari 10 halaman
Balas Komentar Mourinho (2014)
"Mourinho banyak berbicara kepada banyak orang, tapi saya lebih suka jika berbicara fakta. Saat di Liverpool, dengan skuad yang setengah lebih murah dari Chelsea, kami berhasil dua kali mengeluarkannya dari Liga Champions,"
"Kemudian, dengan skuad termahal di Real Madrid, ia tidak mampu apa-apa di Liga Champions. Sekarang ia mengatakan jika tidak ada tawaran beratus-ratus juta untuk Hazard dan Oscar, mungkin ia bisa membangun skuad yang kuat untuk memenangkan sesuatu," - Benitez
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Juli 2015 23:14
-
Liga Spanyol 29 Juli 2015 20:22
-
Liga Inggris 29 Juli 2015 12:00
-
Liga Inggris 29 Juli 2015 11:56
-
Liga Inggris 29 Juli 2015 11:51
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
BERITA LAINNYA
-
bola dunia lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
bola dunia lainnya 18 Maret 2025 13:20
-
bola dunia lainnya 17 Maret 2025 15:37
-
bola dunia lainnya 14 Maret 2025 09:36
-
bola dunia lainnya 10 Maret 2025 09:18
-
bola dunia lainnya 9 Maret 2025 07:42
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...