Saran Dari Oscar Agar Brasil Raih Medali Emas

Saran Dari Oscar Agar Brasil Raih Medali Emas
Oscar. (c) AFP
Bola.net - Oscar menyarankan Brasil memperbaiki lini belakang guna meraih medali emas Olimpiade.

Samba memang telah memastikan diri melaju ke perempat final Olimpiade pagi ini, Senin (30/7), namun pemain baru Chelsea itu melihat masih ada hal yang harus dibenahi.

Selepas laga yang berkesudahan 3-1 untuk kemenangan Samba atas Belarusia, Oscar buka suara kepada para wartawan.

"Kami perlu lebih bagus di duel udara karena kami kerap kebobolan dari situasi itu," ucap mantan pemain Internacional ini.

"Jika kami lebih bagus dalam bertahan, dan lebih bisa mencetak banyak gol maka ini semua akan lebih baik lagi." (uefa/lex)