Ronaldo Mega Bintang Pertama Milik Beckham?

Ronaldo Mega Bintang Pertama Milik Beckham?
Beckham minati jasa Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - David Beckham dilaporkan tengah mempersiapkan proposal transfer dengan dana besar untuk menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai pemain bintang pertama yang memperluat tim MLS bentukannya di Miami.

Mantan pemain LA Galaxy, Real Madrid dan AC Milan itu dipercaya akan berusaha sekuat tenaga untuk membujuk Ronaldo meninggalkan Los Blancos dalam tiga tahun mendatang dan menetap di Amerika Serikat.

"Becks paham benar bahwa anda membutuhkan nama besar, sangat besar, di dalam tim untuk bisa terus bertahan. Tidak ada yang lebih besar dari Ronaldo, pemain terbaik di dunia," tutur sebuah sumber anonim dari MLS, menurut laporan The Sun.

"Ronaldo menyukai Amerika dan itu sudah merupakan satu keuntungan. Bukan rahasia bahwa ia sudah memikirkan kemungkinan untuk mengakhiri karirnya di sini, tinggal di sini, jadi kesepakatan ini akan sempurna untuknya. Namun waktunya masih panjang - kita berbicara tentang tahun 2017 - namun ini jelas menunjukkan ambisi besar Beckham terhadap klub yang ia bangun," pungkas sumber tersebut.

Bagaimana menurut kalian Bolaneters? Mungkinkah dua eks Manchester United dan Madrid itu kembali bersatu lagi dalam satu tim? [initial]

 (sun/rer)