Robinho Sarankan Neymar Pilih Barca, Bukan Madrid

Robinho Sarankan Neymar Pilih Barca, Bukan Madrid
Neymar disarankan pilih Barca. (c) AFP
Bola.net - Pemain sensasional asal Brasil Neymar mendapat saran dari Robinho. Jika suatu saat nanti ingin pindah dari Santos, Robinho menyarankan Neymar untuk lebih memilih Barcelona FC ketimbang Real Madrid.

Neymar merupakan permata sepakbola yang belum bisa diambil oleh klub-klub Eropa. Neymar menyatakan masih setia kepada Santos dan baru akan pergi setelah gelaran Piala Dunia 2014 Brasil usai.

Meski demikian, banyak klub-klub elit Eropa yang sudah mengantri untuk mendapatkan jasa Neymar. Chelsea, Manchester United dan Juventus dikabarkan sempat berusaha memboyong Neymar dalam bursa transfer kemarin.

Tetapi kabarnya pilihan Neymar hanya ada dua; Real Madrid dan Barcelona. Duo Clasico kabarnya sudah meng-inden Neymar dari Santos. Mereka bersedia menunggu hingga 2014 untuk bisa mendapatkan jasa pemain berusia 20 tahun itu.

Robinho menganggap Neymar hanya bisa sukses bila bergabung dengan klub la Liga. Dan di la Liga, hanya ada dua klub yang punya potensi untuk menyajikan kesuksesan mutlak; Barca dan Madrid.

"Akan sangat sulit untuk mencapai titel terbaik di dunia jika Neymar terus bermain di Brasil. Dia harus pindah ke La Liga. Jika pilihannya hanya Real madrid dan Barcelona, saya sarankan dia untuk memilih Barca. Barca adalah klub hebat dan banyak pemain Brasil yang sukses di sana," ucap Robinho. (twg/hsw)