Riquelme: Final Copa Libertadores Sudah Tidak Ada Artinya Lagi

 Riquelme: Final Copa Libertadores Sudah Tidak Ada Artinya Lagi
Pemain Boca Juniors, Pablo Perez, Yang Terkena Dampak Serangan Fans River Plate (c) AFP

Bola.net - - Penundaan laga leg kedua Final Copa Libertadores yang mempertemukan Boca Juniors dan River Plate mendapat perhatian dari legenda Argentina, Juan Roman Riquelme. Menurutnya, laga pamungkas itu sudah kehilangan artinya.

Leg kedua yang sejatinya berlangsung pada hari Minggu (25/11) tadi seharusnya menjadi partai hidup mati untuk kedua tim. Pasalnya, pada pertemuan sebelumnya yang digelar hari Senin (12/11) lalu berakhir dengan kedudukan imbang 2-2.

Otomatis, kedua tim masih memiliki peluang yang hampir sama kuat untuk keluar sebagai juara di kompetisi bergengsi itu. Sayangnya, laga leg kedua yang seharusnya menyajikan aksi-aksi menarik harus ditunda karena satu insiden besar.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Sekilas Kejadian

Jelang laga, Boca Juniors yang bertindak sebagai tim tamu mendapat sambutan yang kurang menyenangkan dari suporter tuan rumah. Bus yang membawa para penggawa Boca Juniors mendapatkan serangan saat dalam, perjalanan.

Para pendukung River Plate menyambut pemain Boca Juniors dengan lemparan botol serta benda-benda lainnya. Alhasil, aksi anarkis tersebut membuat bus Boca Juniors mengalami kerusakan yang parah.

Tak hanya itu, beberapa penggawa Boca Juniors juga menjadi korban dari tindakan brutal para pendukung tuan rumah. Salah satu pemain yang merasakan dampak fatal dari tindakan tersebut adalah Pablo Peres, yang dilaporkan mengalami cedera pada mata karena terkena pecahan kaca bus.

2 dari 3 halaman

Tanggapan Riquelme

Insiden tersebut membuat Juan Roman Riquelme, yang memulai karirnya di Boca Juniors, turut angkat bicara. Pria berumur 40 tahun tersebut mengatakan bahwa laga final yang ditunda hingga Senin (26/10) besok sudah tak memiliki makna lagi.

"Saya lelah melihat semua yang terjadi, melihat orang-orang melempar batu ke arah bus, saya tak percaya. Dan orang-orang di dekat mereka tidak menghentikannya," ujar Riquelme kepada Canal 13.

"Kami seharusnya senang karena tak ada pemain Boca yang mengalami cedera parah. Di Panamericana, kejadian yang sama terjadi dan ada orang yang cedera bahkan meninggal. Mereka adalah manusia. Laga ini sudah tidak ada artinya lagi. Apa yang penting adalah tidak ada pemain yang cedera parah," tandasnya.

Lebih lanjut, Riquelme merasa yakin bahwa kedua tim tidak ingin menjalani laga tunda yang digelar pada hari Senin (26/11) besok. Tidak hingga salah satu dari para pemain mereka, terutama Boca Juniors, sudah kembali pulih.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Asa Liverpool untuk menyalip Manchester City dari puncak klasemen Premier League masih terjaga setelah menang atas Watford hari Sabtu (24/11) kemarin. Simak informasi selengkapnya melalui tautan video di bawah ini.