
Bola.net - Duel seru bakal tersaji di Estadio Roumde Adjia ketika Nigeria bertemu Mesir, Selasa (11/1/22) malam WIB. Duel Nigeria vs Mesir ini merupakan laga pembuka Piala Afrika 2022 Grup D dan Bolaneters bisa menyaksikannya hanya di Vidio.
Kedua negara memiliki rivalitas panjang yang dimulai sejak 1960 ketika Nigeria memenangi pertemuan pertama kedua negara dengan skor 2-1. Kedua tim juga memiliki sejarah besar di Piala Afrika dengan Tim Elang Super mencatatkan tiga gelar, sementara Mesir mengoleksi tujuh trofi Piala Afrika.
Nigeria menuju kampanye mereka di Piala Afrika ini dengan catatan tak terkalahkan di babak kualifikasi. Mereka lolos sebagai pemuncak klasemen Grup L dengan torehan 14 poin dari enam laga kualifikasi.
Advertisement
Sementara itu Mesir sebagai tim paling sukses di Piala Afrika tak diragukan lagi merupakan salah satu unggulan di gelaran tahun ini. Namun seperti Nigeria, di turnamen sebelumnya mereka juga kerap kesulitan sejak terakhir juara pada tahun 2010 silam.
Kabar Tim Nigeria vs Mesir
Perubahan besar terjadi di tim Nigeria. Hanya beberapa minggu sebelum Piala Afrika digelar, Federasi Sepakbola Nigeria memutuskan untuk mengakhiri tugas pelatih Gernot Rohr dan menggantikannya dengan mantan bek Augustine Eguavoen.
Pelatih berusia 56 tahun tersebut memilih 28 bintang untuk turnamen ini, termasuk dua bintang Leicester City, Kelechi Iheanacho dan Wilfred Ndidi. Nama seperti Alex Iwobi dan juga Ahmed Musa kembali diandalkan untuk membawa Nigeria berjaya.
Sementara itu Mesir menyongsong laga ini dengan kabar bahwa Mohamed Abogabal, Ibrahim Adel dan staf pelatih Essam El-Hadary dinyatakan positif terkena virus Covid-19.
Namun penyerang utama tim, Mohamed Salah siap tempur. Penyerang Liverpool yang kini memuncaki daftar pencetak gol Liga Inggris itu dalam kondisi bugar dan siap tempur.
Data Fakta Nigeria vs Mesir
- Ini akan menjadi pertemuan kesembilan antara Nigeria dan Mesir di Piala Afrika, hanya tiga pertemuan lain yang memiliki catatan lebih sering bertemu di Piala Afrika, yakni Kamerun vs Mesir, Pantai Gading vs Mesir, dan Pantai Gading vs Ghana yang sama-sama sudah 10 kali bertemu di turnamen.
- Nigeria mencatatkan 19 penampilan di Piala Afrika. Mereka mampu mencapai semifinal di 14 kesempatan dari 16 penampilan terakhir di turnamen ini dan memenangi tiga di antaranya.
- Ini adalah penampilan ke-25 Mesir di Piala Afrika, dan menjadi rekor di turnamen. Mereka memenangi tujuh trofi Piala Afrika, terbanyak dibandingkan negara lain. Namun mereka tak pernah menang lagi di lima penampilan terakhir di turnamen ini setelah menang beruntun di edisi 2006, 2008, dan 2010.
- Mesir tak terkalahkan di 16 laga terakhir penyisihan grup Piala Afrika (menang 12, seri 4). Kekalahan terakhir mereka di fase grup adalah pada tahun 2004 ketika kalah 1-2 dari Aljazair.
Prediksi dan Perkiraan Susunan Pemain
Nigeria: Okoye; Sanusi, Troost-Ekong, Omeruo, Aina; Onyeka, Ndidi, Aribo; Chukwueze, Iwobi, Iheanacho
Mesir: El-Shennawy; Daoud, Hegazi, Fatouh, Ashraf; Fathi, El-Sulya, Elneny; Mohamed, Sherif, Salah.
Prediksi Nigeria vs Mesir: Dengan status kedua negara sebagai dua tim yang paling berpengalaman di Piala Afrika, membuat laga ini dipastikan akan berjalan seru dan menegangkan. Keberadaan Mo Salah di skuad Mesir mungkin akan menjadi nilai plus, namun Nigeria memiliki perjalanan hebat menyongsong laga ini. Redaksi Bola.net memprediksi skor akhir adalah 2-1 untuk kemenangan Nigeria.
Ayo nonton pertandingan seru dari Piala Afrika 2022 hanya di Vidio.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Dunia Lainnya 3 Januari 2022 09:59
Daftar 24 Negara Peserta dan Pembagian Grup Piala Afrika 2021
-
Liga Inggris 30 Desember 2021 16:00
Waduh, Manchester United Tidak Izinkan Eric Bailly Main di Piala Afrika?
-
Editorial 6 Desember 2021 14:56
5 Bintang Premier League yang Bisa Diuntungkan dari Piala Afrika 2021
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
BERITA LAINNYA
-
bola dunia lainnya 18 Maret 2025 13:20
-
bola dunia lainnya 17 Maret 2025 15:37
-
bola dunia lainnya 14 Maret 2025 09:36
-
bola dunia lainnya 10 Maret 2025 09:18
-
bola dunia lainnya 9 Maret 2025 07:42
-
bola dunia lainnya 7 Maret 2025 15:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...