Panen Trofi, Ronaldo Berterima Kasih Pada Rekan-rekannya

Panen Trofi, Ronaldo Berterima Kasih Pada Rekan-rekannya
Cristiano Ronaldo (c) AFP

Bola.net - - Superstar Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mengucapkan terima kasih pada rekan-rekannya yang telah membantunya meraih berbagai penghargaan dalam kurun waktu setahun terakhir.

Madrid berjumpa dengan Kashima Antlers, di final Piala Dunia Antarklub 2016 di di Nissan Stadium di Yokahama, Jepang, Minggu . Los Blancos menang dengan skor 4-2 di laga tersebut. Trofi tersebut melengkapi berbagai trofi yang didapat oleh pemain 31 tahun tersebut di sepanjang tahun ini.

Sebelumnya, ia mengantarkan Madrid jadi juara Liga Champions. Kemudian, ia juga sukses membawa timnas menjadi juara Euro 2016. Tak cukup di situ, pekan kemarin pria 31 tahun tersebut dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Dunia dan berhak menerima Ballon d'Or 2016 versi France Football.

Kesuksesan ini tentunya sangat disyukuri oleh Ronaldo. Namun bukan kacang yang lupa kulitnya. Ia juga tak lupa dengan jasa teman-temannya yang telah sangat membantunya meraih semua penghargaan tersebut.

"Ini adalah minggu sukacita yang hebat, dengan Ballon d'Or dan Piala Dunia ini, ini adalah tahun impian. Saya ingin berterima kasih pada rekan-rekan saya, karena tanpa mereka Cristiano tidak bisa memenangkan trofi individual yang ia menangkan itu," serunya pada TVE.

"Ini merupakan tahun yang tak terlupakan pada tingkat kolektif dan tingkat individu. Kami memenangkan Liga Champions, Piala Super (UEFA), Piala Eropa dan sekarang Piala Dunia, dan beberapa hari yang lalu Ballon d'Or," ujar CR7.

Ronaldo kemudian diminta memilih satu trofi mana yang paling berarti baginya. Ia mengaku kesulitan untuk melakukan itu. Namun pada akhirnya ia menyebut trofi Piala Eropa sebagai yang paling berkesan karena ia belum pernah meraih trofi itu sama sekali.

"Memilih satu sulit, tapi Piala Eropa memiliki rasa sedikit lebih spesial karena itu adalah pertama kalinya saya memenanginya," tegasnya.

(tve/dim)