Nesta Ralat Keputusan Pensiunnya?

Nesta Ralat Keputusan Pensiunnya?
Alessandro Nesta. (c) afp
Bola.net - Legenda AC Milan dan Timnas Italia, Alessandro Nesta, dikabarkan akan kembali aktif bermain dan gabung dengan salah satu klub Indian Super League (ISL), Chennaiyin F.C.

Menurut kabar yang dirilis oleh Gazzetta dello Sport, kabar kembalinya Nesta ke lapangan hijau itu dipengaruhi oleh rekan senegaranya, Marco Materazzi. Eks bek Inter Milan tersebut saat ini menjabat sebagai Manajer merangkap pemain di klub Chennaiyin F.C.

Terlebih di kompetisi tersebut, ada sejumlah nama yang pasti sangat familiar bagi Nesta. Contohnya saja Alessandro Del Piero dan David Trezeguet. Namun, kepindahan pria 38 tahun itu ke Chennaiyin bakal sedikit terganjal terkait masalah visa.

Nesta sendiri pensiun pada tahun 2013 lalu. Klub terakhir yang dibelanya adalah Montreal Impact, klub asal Kanada yang mengikuti kompetisi MLS. [initial]

 (foti/dim)