Mata: Spanyol Menanti Brasil di Final

Mata: Spanyol Menanti Brasil di Final
Juan Mata tak gentar sua Brasil di final © AFP
Bola.net - Juan Mata menyambut baik prediksi Spanyol kontra Brasil di final Olimpiade, namun ia juga menegaskan bahwa mereka tak gentar dengan siapapun.

Tim Matador akan menyambut turnamen sebagai salah satu tim favorit, demikian juga dengan tim Samba. Dan banyak orang pun mulai punya pikiran dini akan final ideal antara dua kutub kekuatan sepak bola tersebut.

"Kami bisa mengatasi tekanan menjadi favorit. Semua orang membicarakan tentang Spanyol versus Brasil di final, namun siapa lawan kami tak penting untuk saya. Kami akan menyambutnya satu laga demi satu laga," ucap gelandang Chelsea berusia 24 tahun itu.

"Inggris Raya juga punya pemain hebat dan punya keuntungan ekstra bermain di kandang sendiri. Mereka punya peluang juara. Jika Daniel Sturridge fit, tandemnya dengan Craig Bellamy akan merepotkan tim manapun. Itu menunjukkan betapa kerasnya kompetisi nanti."

Mata menambahkan jika Spanyol beruntung memiliki banyak pemain dengan pengalaman hebat. "Namun saya tak merasa jika Jordi Alba, Javi Martinez dan saya adalah penyelamat tim ini. Setiap pemain penting, kami adalah tim yang komplet dan tak bergantung pada individu," tandasnya. (sun/row)