Kritik Pelatih Timnas, Pemain UEA Dipenjara 3 Bulan

Kritik Pelatih Timnas, Pemain UEA Dipenjara 3 Bulan
Abdullah Qassem (c) daily mail
- Akibat mengunggah sebuah video yang berisi kritik terhadap pelatih timnas Uni Emirat Arab, Abdullah Qassem, pemain asal klub Al Dhafra dihukum tiga bulan penjara.


Abdullah Qassem melancarkan kritik kepada UEA, Mahdi Ali, karena namanya tidak masuk dalam skuad timnas saat melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia.


Pemain 29 tahun tersebut didakwa mengeluarkan beberapa kata yang tidak pantas kepada pelatih dalam kritiknya. Bahkan, dalam laporan Guardian disebut bahwa beberapa perkataan Qassem lebih mengarah pada unsur penghinaan.


Qassem disebut melanggar peraturan kepatutan menggunakan layanan komunikasi untuk menyakiti perasaan orang lain. Selain itu, ia juga melanggar etika publik terkait penggunaan internet.


Nahas benar nasibnya, sudah tak masuk timnas kini harus mendekam di penjara selam tiga bulan. [initial]

 (guar/asa)