Ibe Puas Cetak Gol Cantik ke Gawang Malaysia XI

Ibe Puas Cetak Gol Cantik ke Gawang Malaysia XI
Ibe usai mencetak gol indah ke gawang Malaysia XI (c) AFP
Bola.net - Rangkaian pra musim Liverpool sudah sampai di Malaysia. Ditantang oleh kumpulan pemain terbaik yang tergabung dalam Malaysia XI, tim Premier League yang sarat sejarah itu hanya mampu meraih hasil imbang, 1-1.

Namun gol balasan yang dilesakkan Jordon Ibe tergolong gol cantik. Menusuk kotak penalti dari sisi kanan setelah melewati pemain yang mengawalnya, Ibe melepaskan tendangan keras ke kiri atas gawang lawan.

Puas atas golnya tersebut, Ibe mengaku dibantu oleh pelatihnya sehingga ia mampu melakukan penyelesaian akhir.

"Saya puas dengan gol itu. Pelatih turut bekerja dengan saya dalam sesi latihan untuk memastikan saya bisa melepaskan tendangan dan melakukan penyelesaian akhir.

"Saya cukup beruntung bisa menusuk ke dalam kotak penalti dan melepaskan tendangan dan mencetak gol." ujarnya kepada LFC TV setelah laga usai. [initial]

 (lfc/dct)