Dunga: Neymar Tak Bisa Menang Sendirian di Copa America

Dunga: Neymar Tak Bisa Menang Sendirian di Copa America
Neymar (c) AFP
Bola.net - Pelatih timnas Brasil Carlos Dunga menegaskan bahwa Neymar sendirian tak bakal sanggup membuat tim Samba meraih sukses di Copa America 2015. Dunga menekankan bahwa permainan kolektif lebih dibutuhkan ketimbang individu.

Neymar menjalani musim yang sukses bersama Barcelona. Ia berhasil mengantarkan tim Catalan meraih treble di musim ini setelah memenangkan La Liga, Copa del Rey dan Liga Champions.

Penampilan Neymar pun dipercaya akan menular saat tampil membela negaranya di Chile. Namun untuk meraih sukses, Dunga meminta anak buahnya menampilkan permainan kolektif.

"Tidak ada individu bisa menang tanpa kolektif yang kuat. Di Piala Dunia, tim yang hanya memiliki satu pemain tidak menang apa-apa," kata Dunga.

"Sekarang, wajar saja bila pemain yang berbeda bisa menambahkan banyak ke tim. Sebuah kolektif yang kuat mendukung individu, dan mereka juga harus bekerja untuk kolektif." (gl/ada)