Danilo Yakin Brasil Bakal Kembali Ditakuti

Danilo Yakin Brasil Bakal Kembali Ditakuti
Danilo (c) ist
Bola.net - Danilo percaya diri Brasil bakal bangkit dari kekecewaan di Copa America dan kembali masuk jalur kemenangan.

Tim Samba merupakan favorit juara di Chile 2015, namun mereka harus tersingkir di perempat final usai kalah adu penalti melawan Paraguay.

Akhir pekan ini mereka akan menghadapi Kosta Rika di Amerika Serikat dan Danilo mengaku yakin timnya bakal tampil bagus.

"Kami punya pemain dengan reputasi dan pengalaman, meski ada yang baru bergabung," tutur Danilo pada reporter.

"Jika Anda melihat CV setiap pemain dan gelar yang mereka menangkan, Anda tahu kami punya banyak bintang. Kami sudah bekerja selama satu tahun bersama Dunga dan semuanya terus berkembang, kami menciptakan standar baru dan kami akan menanti apakah hal tersebut bakal memberikan kemenangan." [initial]

 (gl/rer)