Catat! Jadwal Real Madrid di Piala Dunia Antarklub 2018

Catat! Jadwal Real Madrid di Piala Dunia Antarklub 2018
Real Madrid (c) AFP

- Sebagai juara Liga Champions, maka Real Madrid akan berhak untuk tampil di Piala Dunia Antarklub 2018 untuk mewakili Eropa. Jadwal Piala Dunia Antarklub baru saja dirilis oleh FIFA meski belum semua kontestan dipastikan.

Piala Dunia Antarklub 2018 akan digelar di Uni Emrirat Arab [UEA] pada 12 hingga 22 Desember mendatang. Ada dua stadion yang disiapkan untuk menggelar laga yakni: Zayed Sports City Stadium dan Hazza Bin Zayed Stadium.

Madrid akan bermain di Piala Dunia Antarklub 2018 dengan menyandang status sebagai juara bertahan. Pada edisi tahun 2017, Madrid menjadi juara usai menang dengan skor 1-0 atas Gremio lewat gol Cristiano Ronaldo.

Sudah tidak ada lagi Ronaldo di kubu Madrid pada Piala Dunia Antarklub 2018. Namun, Madrid akan tetap jadi unggulan untuk jadi juara. Jadwal Madrid di Piala Dunia Antarklub 2018 ada di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Jadwal Real Madrid

Sebagai wakil Eropa, Real Madrid akan langsung lolos ke babak semifinal. Hal yang sama juga didapatkan oleh klub yang menjadi wakil dari zona Amerika Selatan atau Conmebol.

Madrid akan mengawali kiprahnya dengan berlaga di babak semifinal yang akan digelar pada 19 Desember 2018. Yang akan jadi lawan Madrid adalah pemenang antara tim juara Liga Champions Asia melawan Chivas Guadalaraja.

Jika mampu meraih kemenangan, maka tim arahan Julen Lopetegui akan berlaga di babak final. Berikut adalah bagan dan jadwal lengkap dari Piala Dunia Antarklub 2018: