Beckham Diklaim Bisa Satukan Messi dan Ronaldo di MLS

Beckham Diklaim Bisa Satukan Messi dan Ronaldo di MLS
David Beckham (c) AFP

Bola.net - Pelatih Minnesota United Adrian Heath menyebut hadirnya David Beckham bisa menjadi kunci bagi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo untuk pindah ke Major League Soccer (MLS).

Beckham memang sudah lama pensiun sebagai pesepakbola. Namun salah satu kegiatannya pasca gantung sepatu tidak jauh dari si kulit bundar.

Beckham sekarang tercatat sebagai salah satu bos klub Inter Miami di MLS. Klub itu akan menjalani debutnya di kompetisi tersebut pada 1 Maret 2020 nanti.

Beckham sendiri memiliki nama besar di Eropa. Ia pernah memperkuat Manchester United, Real Madrid, hingga AC Milan dan PSG.

Beckham juga pernah meniti karir di Eropa. Ia sempat memperkuat LA Galaxy dari tahun 2007 hingga 2012.

1 dari 2 halaman

Beckham Kuncinya

Beckham Kuncinya

Bintang Barcelona, Lionel Messi (c) AP Photo

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo saat ini masih menunjukkan performa kelas dunia meski sudah berusia 32 dan 35 tahun. Jika kedua pemain terbaik dunia itu pindah ke Amerika maka jelas keduanya akan menaikkan profil MLS di mata penggemar sepak bola dunia.

Saat ini kans Messi dan Ronaldo datang ke MLS masih kecil. Namun Adrian Heath yakin peluang itu bisa membesar berkat kehadiran Beckham.

"Itu akan luar biasa bagi sepak bola di AS dan jika ada orang yang memiliki profil global untuk mewujudkan mimpi itu, maka itu adalah David Beckham," seru mantan penyerang Everton itu kepada The Mirror.

"Itu mungkin belum terjadi, tapi saya bisa melihat Ronaldo mengikuti jejak Zlatan Ibrahimovic, Wayne Rooney, Steven Gerrard dan Frank Lampard bermain di MLS," sambungnya.

"Untuk Ronaldo dan Messi, dua tujuan yang jelas jika mereka datang ke MLS adalah Los Angeles dan Miami. Dan, dengan kaitannya dengan kedua pemain dan rencana yang dimiliki Beckham dan para pendukungnya, saya benar-benar hanya dapat melihat mereka pergi ke Miami," cetusnya.

2 dari 2 halaman

Liga Top Dunia

Liga Top Dunia

Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Heath juga percaya bahwa proyek David Beckham akan menarik banyak orang di Eropa. Jadi nanti MLS tak lagi dipandang sebelah mata atau hanya jadi panggung bagi pemain kelas dunia mencari uang sebelum gantung sepatu.

"Saya percaya MLS memiliki potensi untuk menjadi salah satu liga top di dunia," serunya.

"Di masa lalu itu adalah tempat bagi bintang top untuk mengakhiri karir mereka. Tapi saya pikir itu akan berubah," klaimnya.

"Kedatangan Beckham dan Miami akan membantu mempercepat perubahan mentalitas itu," pungkasnya.

(mirror)