Beckenbauer: Zidane Lebih Cocok Melatih Timnas

Beckenbauer: Zidane Lebih Cocok Melatih Timnas
Zinedine Zidane. (c) AFP
Bola.net - Franz Beckenbauer adalah salah satu orang yang mengatakan bahwa Zinedine Zidane akan memiliki karir baik jika ia memilih untuk melatih tim nasional.

Saat ini Zidane memang tengah mempersiapkan diri untuk kembali terjun ke dunia sepakbola. Bukan sebagai pemain, namun mantan pemain timnas Prancis tersebut berniat untuk menjadi seorang pelatih.

Beckenbauer pun menilai nama besar yang dimiliki Zidane akan mampu membuat dirinya disegani. Akan tetapi, jika melihat sifat dasarnya yang cenderung diam, mantan kapten timnas Jerman ini melihat bahwa melatih timnas adalah pilihan terbaik bagi pria yang dulunya akrab dipanggil dengan nama Zizou.

"Melihat Zidane, Saya mengira bahwa ia akan lebih cocok jika melatih timnas ketimbang klub. Di sana akan ada lebih sedikit tekanan dan akan lebih sesuai dengan sifatnya karena ia adalah orang yang tidak terlalu banyak bicara, terang Beckenbauer kepada France Football.

Lebih lanjut pria 67 tahun ini menyatakan bahwa Zidane bisa saja ditarik PSG jika ia sudah memiliki reputasi bersama salah satu timnas. Akan tetapi, cerita manis Zidane nampaknya diukir kala dirinya bermain bersama Real Madrid dan tim nasional Prancis. (gl/bgn)