Anelka: Kecil Kemungkinan Drogba ke Shenhua

Anelka: Kecil Kemungkinan Drogba ke Shenhua
Drogba bisa saja bertahan di Chelsea. © AFP
Bola.net - Didier Drogba sebelumnya sempat dikabarkan tengah diincar oleh Shanghai Shenhua namun kini peluang klub Cina tersebut mulai menipis. Nicolas Anelka telah menyiratkan kecilnya kemungkinan Drogba akan hengkang ke klub lain.

Masa depan Drogba sendiri bersama Chelsea masih belum menemui kejelasan. Sebuah pernyataan dari Anelka menyiratkan bahwa kecil kemungkinan Drogba akan bergabung bersama dirinya di Shenhua.

"Meski pada akhirnya Drogba memilih bertahan bersama Chelsea, itu hanya membuktikan bahwa Drogba sendiri yang ingin tinggal dan Chelsea ingin mempertahankannya," ujar penyerang Prancis tersebut.

"Jika Drogba tidak dapat datang ke Shanghai maka tak ada penyesalan karena di dunia ini masih ada banyak pemain bagus."

Anelka sendiri saat ini berstatus sebagai pemain-pelatih di Shenhua sejak bulan lalu. Shenhua telah memecat pelatih sebelumnya, Jean Tigana setelah rentetan penampilan buruk Shenhua. (ss/Rev)