Timnas Seleksi Tujuh Pemain Merpati Bali

Timnas Seleksi Tujuh Pemain Merpati Bali
Merpati Bali (c) M Syafaruddin

Bola.net - - Jelang digulirkannya seri pertama nanti Women Indonesian Basketball League (WIBL), sebanyak tujuh pemain tim putri Merpati Bali dipanggil untuk seleksi Tim Nasional (Timnas) Indonesia. Mereka dipersiapkan untuk SEA Games 2017 di Malaysia.

Ketujuh pemain tersebut adalah, Agustin Elya Gradita Retong, Jacklien Ibo, Helena Maria Elizabeth Tumbeleka, Kadek Citra Pratita Dewi, Dewa Ayu Made Sriartha Kusume Dewi, Regita Pramesti dan Anne Inesa. Mereka akan bersaing ketat dengan 17 pemain lainnya.

"Untuk tujuh pemain yang terpanggil mengikuti seleksi Timnas, saya berpesan agar mereka fokus dan enjoy. Supaya nanti mereka bisa mengeluarkan kemampuan terbaik dil apangan," kata pelatih anyar Merpati Bali, Bambang Asdianto Pribadi.

"Harapan saya, mereka juga membuat masyarakat Bali bangga atas pencapaian prestasi mereka nanti," imbuh Coach Bing, sapaan akrabnya. Perlu diketahui, Coach Bing juga merangkap sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia proyeksi SEA Games 2017.