MVP IBL Diumumkan Saat Play Off

MVP IBL Diumumkan Saat Play Off
Mario Wuysang (c) Fafa Wahab
- Penyelenggara Indonesian Basketball League (IBL) berjanji akan segera mengumumkan Most Valuable Player (MVP) pada saat play off. Mereka juga mengabarkan bahwa format pemilihan pemain terbaik akan dilakukan dengan cara lebih fresh.


Penyelenggara liga punya kebijakan baru di tahun ini. Mereka akan melibatkan media dalam pemilihannya. Jadi MVP akan dipilih oleh dua unsur yakni pihak penyelenggara dan media, yang dalam hal ini juga akan dipilih media-media yang akan dilibatkan.


Hanya saja, besaran persentase sejauh mana media terlibat dalam hal ini, masih dalam taraf pembahasan pihak liga. "Media dan liga akan jadi dua unsur penentu MVP musim ini. Untuk persentasenya masih kita godok," kata Wahyu Buana, selaku Direktur Operasional IBL.


"Yang pasti MVP akan kami umumkan saat play-off nanti," tegas Wahyu. Selain itu, pihak penyelenggara juga belum menentukan nama-nama pemain yang masuk jajaran MVP. Meski demikian, mereka menegaskan bahwa ranah ini tetap menjadi hak dari liga.


"Musim depan kami akan melibatkan fans. Sebab untuk musim ini rasanya belum memungkinkan untuk itu," pungkas Wahyu. [initial]


 (faw/asa)