
Jacklien Ibo yang musim lalu begitu dominan dengan memborong enam gelar sekaligus (termasuk MVP), kali ini harus puas ’hanya’ merebut satu trofi. Musim ini, satu-satunya penghargaan yang berhasil diamankan center Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta ini adalah Defensive Player of The Year.
Center Surabaya Emdee Fever Gabriel Sophia, dan rookie (pendatang baru) sekaligus forward Sahabat Semarang Yuni Anggraeni adalah pemain yang cukup menonjol musim ini. Gaby, sapaan Gabriel Sophia, tak hanya sukses menyabet MVP. Dia juga merebut gelar Top Rebound dan Top Block. Sedangkan Yuni menyabet Top Scorer dan terpilih sebagai Rookie of The Year.
Gaby dan Yuni juga terpilih bergabung sebagai anggota Speedy WNBL Indonesia 2012-2013 First Team bersama dengan Wulan Ayu Ningrum (Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta), Marlina Herawan (Surabaya Emdee Fever), dan Windi Hastari (Medco Merah Putih Predators Jakarta).
Gelar Sportsmanship Award juga lepas dari tangan Jacklien Ibo. Musim ini, penghargaan tersebut jatuh ke pelukan guard Surabaya Emdee Fever, Marlina Herawan.
”Untuk award utama, Most Valuable Player (MVP), First Team, Defensive Player of the Year, dan Sixth Woman of the Year, formula penilaian sama dengan Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia 2012-2013. Para pelatih memberikan penilaian terhadap pemain lawan di setiap akhir pertandingan. Lalu nilainya dikombinasikan dengan pencapaian statistik masing-masing pemain,” ujar Azrul Ananda, Commissioner WNBL Indonesia yang juga direktur PT. DBL Indonesia.
Sementara itu, lanjut Azrul, gelar pelatih terbaik (Coach of The Year) yang memilih adalah seluruh pemain. Begitu pula Sportsmanship Awards untuk pemain yang dinilai paling sportif. Khusus Best Management, penilaian dilakukan oleh pengelola liga.
Seluruh penghargaan itu akan diberikan di Championship Series Speedy WNBL Indonesia 2012-2013 yang dilangsungkan di GOR UNY Jogjakarta, 22-24 Mei mendatang.
Daftar lengkap peraih award Speedy WNBL Indonesia 2012-2013:
MVP (Most Valuable Player): Gabriel Sophia (Surabaya Emdee Fever) - Center
Coach of The Year: Arifin (Rajawali Bandung)
Defensive Player of The Year: Jacklien Ibo (Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta) - Center
Sixth Woman of The Year: Sinta Ayu Ramadhani (Sahabat Semarang) - Center
Sportsmanship Award: Marlina Herawan (Surabaya Emdee Fever) - Guard
Rookie Of The Year: Yuni Anggraeni (Sahabat Semarang) - Forward
Best Management Award: Medco Merah Putih Predators Jakarta
Speedy WNBL Indonesia 2012-2013 First Team:
Wulan Ayu Ningrum (Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta) - Guard
Marlina Herawan (Surabaya Emdee Fever) - Guard
Windi Hastari (Medco Merah Putih Predators Jakarta) - Forward
Yuni Anggraeni (Sahabat Semarang) - Forward
Gabriel Sophia (Surabaya Emdee Fever) - Center
Top Scorer: Yuni Anggraeni (Sahabat Semarang) - Forward 15.53 PPG
Top Rebound: Gabriel Sophia (Surabaya Emdee Fever) - Center 13.40 RPG
Top Assist: Wulan Ayu Ningrum (Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta) - Guard 5.62 APG
Top Block: Gabriel Sophia (Surabaya Emdee Fever) - Center 3.27 BPG
Top Steal: Maharani Adhipuspitasari (Sritex Dragons Pertamina Solo) - Forward 2.60 SPG (wnbl/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 23:20
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 22:57
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:47
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...