Spaso: Bali United ke Thailand Bukan Untuk Liburan!

Spaso: Bali United ke Thailand Bukan Untuk Liburan!
Ilija Spasojevic (c) Bali United

Bola.net - - Sebuah target dicanangkan penyerang Bali United, Ilija Spasojevic. Spaso bertekad untuk membawa timnya mencuri kemenangan di markas Chiangrai United pada hari Selasa (23/1) besok.

Seperti yang sudah diketahui, Bali United mengawali perjalanan mereka di Liga Champions Asia dengan baik. Tim berjuluk Semeton Dewata itu sukses meraih kemenangan melawan Tampines Rovers di pertandingan babak pertama kualifikasi Liga Champions.

Di babak kedua nanti, Bali United dijadwalkan akan menghadapi tim asal Thailand, Chiangrai United. Tim besutan Alexander Gama ini merupakan salah satu tim elit Thailand, di mana mereka baru-baru ini memenangkan Piala Super Thailand.

Spaso sendiri optimis ia dan timnya bisa melaju jauh di Liga Champions Asia musim ini. "Sangat menyenangkan bisa bermain di kompetisi AFC," ujar Spaso kepada website resmi AFC.

"Bali United sudah terbukti menjadi salah satu tim terbaik di Indonesia. Akan menarik melihat bagaimana kami menghadapi tim-tim terbaik di Asia."

"Kami tahu bahwa mereka [Chiangrai United] adalah tim yang berkualitas, dan saya sangat yakin pertandingan ini akan sulit bagi kami. Namun kami tidak pergi ke Thailand untuk berlibur. Kami ingin meraih kemenangan dan mewakili Bali dan Indonesia dengan cara yang terbaik." tandas striker Naturalisasi tersebut.