Piala AFC: 3 Pemain Asing Tumpuan PSM Makassar untuk Menaklukkan Kuala Lumpur City

Piala AFC: 3 Pemain Asing Tumpuan PSM Makassar untuk Menaklukkan Kuala Lumpur City
PSM Makassar (c) Bola.com/Maheswara Putra

Bola.net - PSM Makassar akan menantang tuan rumah Kuala Lumpur City. Partai final Piala AFC 2022 zona Asia Ternggara ini akan diigelar di Stadion KLFA, Rabu (24/8/2022) malam WIB.

Tim yang lolos bakal dipertemukan pemenang final zona Asia Barat. Baik PSM Makassar maupun Kuala Lumpur City tidak bakal menyia-nyiakan kesempatan ini.

PSMsedang dalam tren positif karena mengawali kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 dengan positif. Pasukan Ramang sama sekali belum tersentuh kekalahan dari lima pertandingan yang sudah dilakoni.

Pencapaian PSM Makassar tentu merupakan modal berharga untuk bermain di final AFC Cup Zona ASEAN. Namun, salah satu persoalan yang harus dihadapi Pasukan Ramang adalah kebugaran pemain.

Selain itu, PSM Makassar juga takkan diperkuat Agung Mannan dan bek asing Yuran Fernandes. Kedua pemain itu diganjar kartu merah ketika menghadapi Kedah FC.

Namun, PSM memiliki beberapa pemain yang bisa dijadikan tumpuan, terutama tiga legiun asingnya. Siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1 dari 3 halaman

Wiljan Pluim

Wiljan Pluim

Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim (kiri) (c) Bola.com/Iwan Setiawan

Wiljan Pluim adalah nyawa permainan PSM Makassar sejak beberapa musim terakhir. Pemain asal Belanda berusia 33 tahun ini bertugas sebagai playmaker andalan.

Perannya di belakang striker tidak tergantikan. Pluim sudah mengemas dua gol dan satu assist di kompetisi domestik musim ini. Di ajang Piala AFC 2022, ia bermain tiga kali dengan mempersembahkan satu assist.

Kemampuan pada diri Wiljan Pluim adalah kekuatan dan bola udara. Ia juga mampu membagi bola dengan baik dan menjadi pelayan bagi striker di depan.

2 dari 3 halaman

Kenzo Nambu

Kenzo Nambu

Logo PSM Makassar (c) Bola.com/Adreanus Titus

Kenzo Nambu merupakan pemain asing PSM Makassar untuk mengisi slot dari Benua Asia. Pemain berusia 30 tahun itu seringkali diturunkan sebagai pengganti di babak kedua.

Di ajang Piala AFC 2022, pemain asal Jepang itu baru bermain sekali. Namun, di kompetisi BRI Liga 1, Nambu sudah lima kali bermain dan mencetak satu gol.

Kenzo Nambu dibekali mobilitas tinggi dan lincah. Ia juga punya naluri mencetak gol yang cukup baik.

3 dari 3 halaman

Everton Nascimento

Everton Nascimento

Everton merayakan golnya di laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar di pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (15/08/2022) malam WIB. (c) BRI Liga 1 Official Twitter

Inilah sosok penyerang haus gol yang dimiliki PSM saat ini. Everton Nascimento berhasil mencuri perhatian sebagai striker subur

Bagaimana tidak? Pemain asal Brasil ini sudah mengemas tiga gol dan satu assist di BRI Liga 1 2022/2023. Untuk di ajang Piala AFC, ia mengemas dua gol dari tiga pertandingan.

Ia merupakan sosok striker ulet dengan insting mematikan untuk menjebol gawang lawan. PSM bisa berharap banyak kepadanya.

Sumber: Transfermarkt

Disadur dari: Bola.com/Aryo Atmaja, 24 Agustus 2022