Man of the Match Raja CA vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo

Man of the Match Raja CA vs Al Nassr: Cristiano Ronaldo
Momen selebrasi Cristiano Ronaldo, kapten Al Nassr (c) Al Nassr Official

Bola.net - Cristiano Ronaldo layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Raja CA va Al Nassr, laga perempat final Liga Champions Arab 2023, Minggu 6 Agustus 2023.

Bermain di Prince Sultan bin Abdul Aziz Stadium, Al Nassr tampil tangguh untuk memetik kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1. Raja CA telat panas, baru di babak kedua mereka menunjukkan perlawanan.

Empat gol di laga kali ini tercipta di babak pertama. Tiga gol Al Nassr dicetak oleh Cristiano Ronaldo (19'), Sultan Al-Ghannam (29'), dan Seko Fofana (38'). Raja CA diuntungkan dengan gol bunuh diri Abdullah Madu (41').

Kemenangan ini mengantar Al Nassr lolos ke babak semifinal Liga Champions Arab alias Arab Club Champions Club 2023.

1 dari 1 halaman

Aksi Ronaldo

Ronaldo turun sebagai striker utama Al Nassr di laga ini. Dia memainkan perannya dengan baik dalam laga krusial, rekan-rekannya perlu mendapatkan dorongan mental.

Sebagai kapten tim, Ronaldo bermain penuh selama 90 menit di lapangan. Dia mencatatkan 3 percobaan tembakan dan tiga percobaan dribel sukses.

Selain mencetak gol pembuka tim, kali ini Ronaldo lebih banyak berperan untuk menyibukkan pertahanan lawan. Kehadirannya di lapangan bisa membuka ruang untuk rekan-rekannya di Al Nassr.