Jakarta Pertamina Energi Bertekad Bangkit di Malang
Serafin Unus Pasi | 14 Februari 2019 20:27
Bola.net - - Ofisial Jakarta Pertamina Energi, Sutrisno, angkat bicara soal performa tim tersebut yang jeblok pada putaran pertama Final Four Proliga 2019. Ia menegaskan bahwa tim tersebut akan berupaya bangkit dan meraih satu tiket ke Babak Final Proliga 2019.
Performa Pertamina Energi pada putaran pertama Final Four Proliga 2019 bisa dibilang sangat buruk. Dalam putaran yang dihelat di GOR Joyoboyo Kediri, pekan lalu, mereka harus menelan tiga kekalahan dari tiga pertandingan.
Raihan ini tergolong mengejutkan bagi Pertamina Energi. Pasalnya, pada putaran satu dan dua Proliga 2019, tim ini memuncaki klasemen. Mereka meraih 22 poin dari 10 pertandingan.
Menurut Sutrisno, timnya sudah mengevaluasi diri dan berbenah jelang putaran kedua Final Four Proliga 2019. Ia menjanjikan bahwa skuat besutan Putut Marhaento ini akan tampil lebih baik.
"Insyaallah, kami akan berubah dan akan kembali ke penampilan yang biasa kami tunjukkan," ucap Sutrisno.
"Kami sudah mencoba membenahi mental dan semangat juang tim," sambungnya.
Apa penyebab jebloknya penampilan Pertamina Energi pada putaran pertama Final Four 2019? Simak selengkapnya di bawah ini.
Sulit Bangkit
Sutrisno menyebut bahwa anak asuhnya mengalami masalah mental. Pertamina Energi sukses memuncaki klasemen sementara putaran pertama dan kedua. Namun, semua berubah setelah mereka lengah pada putaran kedua.
"Kami agak lengah pada putaran kedua," kata Sutrisno.
"Ini berlanjut pada putaran Empat Besar dan kami pun gagal bangkit," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkenalkan Pemain, Jakarta Pertamina Energi Bertekad Kawinkan Gelar Proliga 2019
Voli 22 November 2018, 17:25 -
Jakarta Elektrik PLN Siap Bangkit Kala Hadapi Jakarta Pertamina Energi
Bola Indonesia 31 Maret 2018, 11:02 -
Jakarta Pertamina Energi Tekad Sapu Bersih di Malang
Voli 28 Maret 2018, 20:45 -
Jakarta Pertama Energi Kawinkan Gelar Juara Putaran Pertama Proliga 2018
Voli 4 Februari 2018, 19:46 -
Tim Putri Jakarta Pertamina Energi Makin Kokoh di Puncak
Bola Indonesia 3 Februari 2018, 20:50
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39