Dijegal Pink Spiders, Red Sparks Bertekad Bangkit Musim Depan
Dimas Ardi Prasetya | 28 Maret 2024 23:57
Bola.net - Pelatih Red Sparks, Koo Hee-jin, mengakui performa Pink Spiders lebih baik dari tim asuhannya dan ia bertekad untuk meraih hasil lebih baik musim depan di Korean V League.
Red Sparks musim ini tampil apik di Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024. Untuk pertama kalinya dalam tujuh tahun, Megawati Hangestri dkk bisa masuk playoff lagi.
Di babak tersebut, Red Sparks berhadapan dengan Pink Spiders. Tim ini merupakan tim kuat karena hadirnya legenda voli putri Korea Selatan, Kim Yeon-keung.
Di laga pertama Pink Spiders menang tapi di laga kedua Red Sparks bisa menyamakan skor menjadi 1-1. Sayangnya di gim ketiga, Mega dkk keok lagi.
Akui Performa Pink Spiders Lebih Baik
Bermain di kandang Pink Spiders, Red Sparks dibuat tak berkutik. Di babak pertama mereka tak bisa mengimbangi permainan sang tuan rumah dan kalah 25-18.
Di set kedua sempat ada perlawanan dari Red Sparks tapi Pink Spiders akhirnya bisa mengalahkan mereka lagi dengan skor 25-18 Di set ketiga, Kim Yeon-keung cs kembali tampil perkasa dan menang 25-19.
“Performa Heungkuk Life Insurance jauh lebih baik. Selamat," ucap Koo Hee-jin dalam wawancara dengan Sport Chosun.
Tekad Bangkit Red Spiders
Koo Hee-jin menambahkan, skuad Red Sparks sudah berusaha maksimal saat melawan dan mengalahkan Pink Spiders. Sayangnya timnya memang kalah kualitas dengan Kim Yeon-koung dkk.
Koo Hee-jin lantas bertekad untuk menebus kekalahan itu pada musim 2024/2025 mendatang. Ia akan berusaha menjadikan Red Sparks lebih kuat dari sebelumnya.
Ia akan berusaha membawa timnya melaju setidaknya ke playoff lagi. Atau jika bisa, maju ke final dan meraih gelar juara.
"Kami telah melakukan yang terbaik, namun kami sedikit kurang. Kami akan menebusnya dengan baik dan menciptakan tim yang dapat menantang tempat yang lebih tinggi lagi tahun depan," koarnya.
Ucapan Terima Kasih Red Sparks
Pihak Red Sparks mengucapkan rasa terima kasihnya pada para penggemarnya, baik di Korea Selatan maupun di Indonesia. Mereka juga berjanji akan bangkit pada musim 2024/25 mendatang.
"Terima kasih atas semua dukungan Anda selama musim 23-24."
"Terima kasih kepada kalian para penggemar, Jeong Gwanjang Redsparks bisa berkembang dan bersenang-senang."
"Di musim 24-25, kami akan menunjukkan cara melompat ke tempat yang lebih tinggi!"
(Sport Chosun/Instagram)
Baca Juga:
- Jadwal Fun Volleyball: Indonesia All-Star vs Daejeon Red Sparks, 20 April 2024
- Nice Try Red Sparks, Makasih Perjuangannya, Makasih Megawati Udah Mengharumkan Indonesia!
- Bye Final! Megawati & Gia Gagal Hindarkan Red Sparks dari Kekalahan Lawan Pink Spiders Lagi
- Jadwal Lengkap Daejeon Red Sparks di Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024: Jangan Lupa Dukung Megawati Hangestri
- Kim Se-in Ingin Terus Bantu Megawati & Gia Mempertajam Serangan Red Sparks Lawan Pink Spiders
- Ini Dia Pergantian Taktik Jitu Koo Hee-jin yang Bikin Red Sparks Bisa Sikat Balik Pink Spiders
- Red Sparks Hajar Balik Pink Spiders, MSG 2.0 Bersinar, Megawati Benar!
- Gia tak Terbendung, Performa Megawati Membaik, & Ada Kejutan dari Kim Se-in, Red Sparks Balik Hajar Pink Spiders
- Megawati Kurang Greget, Red Sparks Kena Comeback Pink Spiders
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Daejeon Red Sparks di Babak Playoff Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024
Voli 26 Maret 2024, 08:05
LATEST UPDATE
-
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39