Tunggu Milan di Babak Final
Gia Yuda Pradana | 29 Agustus 2017 08:49
Bola.net - - AC Milan sudah lolos dari babak kualifikasi dan sekarang berada di fase grup Liga Europa 2017/18. Ada statistik yang menunjukkan kalau Milan bisa diharapkan bakal lolos sampai final.
Kata kuncinya adalah AEK Athena.
Hasil drawing menempatkan Milan di Grup D bersama AEK Athena, Austria Vienna dan HNK Rijeka. Bertemu AEK Athena bisa jadi pertanda bagus buat Milan.
Sebelum ini, Milan pernah dua kali berjumpa klub Yunani tersebut di kejuaraan Eropa. Dalam dua edisi itu, Rossoneri selalu tembus sampai partai puncak.
Dua pertemuan dengan AEK Athena itu tersaji di Liga Champions 1994/95 dan 2006/07 silam.
Di Liga Champions 1994/95, Milan bertemu AEK Athena di fase grup. Waktu itu, mereka juga tergabung dalam Grup D. Milan tembus sampai final namun gagal jadi juara setelah dikalahkan Ajax Amsterdam 0-1 lewat gol tunggal Patrick Kluivert di partai pemungkas.
Liga Champions 2006/07, Milan kembali bertemu AEK Athena di fase grup. Kala itu, mereka berada satu blok di Grup H. Milan lolos sampai final.
Dalam partai perebutan juara melawan Liverpool di Olympic Stadium, Athena, Milan menang 2-1 lewat dua gol Filippo Inzaghi dan sukses meraih gelar Liga Champions mereka yang ketujuh.
Milan lagi-lagi bertemu dengan AEK Athena di fase grup kejuaraan Eropa musim ini. Milan yang ini punya kapasitas untuk melaju sejauh mungkin.
Meski kompetisinya beda, jika tren yang ada kembali terulang, maka Milan mungkin pantas ditunggu untuk menjadi salah satu tim yang akan tampil dalam partai final di Parc Olympique Lyonnais pada 16 Mei 2018 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lindelof Akan Dimainkan Lawan Basel
Liga Champions 28 Agustus 2017, 22:34 -
Jika Tak Jadi ke Barca, Seri Ingin ke Liverpool Atau Juventus
Liga Champions 28 Agustus 2017, 19:11 -
Guardiola Sebut Napoli Salah Satu Dari Tiga Tim Terbaik di Eropa Saat Ini
Liga Champions 27 Agustus 2017, 13:48 -
Valverde: Juventus Punya Pertahanan dan Serangan Hebat
Liga Champions 26 Agustus 2017, 23:30 -
Mourinho Tutup Kans Comeback Ibra di Fase Grup UCL
Liga Champions 26 Agustus 2017, 17:30
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39